Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda PCX Lokal Tampil Mewah Menggunakan Lampu Belakang LED Model Terpisah?

Selasa, 6 Juni 2017 | 09:38 WIB

Jakarta - Demi membendung hegemoni Yamaha NMAX yang seolah melenggang tanpa pesaing, PT Astra Honda Motor (AHM) selaku Agen Pemegang Merek Honda di Tanah Air, siap menghadirkan PCX lokal agar bisa kompetitif secara harga dengan NMAX.

Berdasarkan informasi yang masuk meja redaksi, PCX lokal ini akan hadir dengan desain mirip PCX impor yang sudah dibekali teknologi LED.

"Kemudian lampu belakangnya pakai model terpisah dan roda belakang juga sudah pakai rem cakram," ujar salah satu sumber terpercaya OTOMOTIF.

(Baca juga: Seberapa Cepat Akselerasi dan Top Speed All New Yamaha R15? Temukan Jawabannya Di Sini)
(Baca juga: Mencampur Premium dan Pertamax Malah Bikin Mesin Berkerak, Ini Sebabnya)

Honda PCX sendiri saat ini memang masih didatangkan secara CBU dari Vietnam. Karena hal itu pula skutik premium pemula ini punya banderol cukup mahal untuk ukuran kantong masyarakat Indonesia. Harganya mencapai Rp 40.525.000 On The Road Jakarta.

Dengan diproduksinya PCX secara mandiri oleh AHM, maka ongkos impor bisa dipangkas dan harganya diharapkan bisa bersaing dengan Yamaha NMAX.

Secara spek, mengacu pada PCX yang dijual AHM saat ini, menggendong mesin 153cc, SOHC, eSP, berpendingin cairan.

Dalam kondisi standar, mesin tersebut diklaim bisa memuntahkan power maksimal 13,5 dk  pada 8.500 rpm dan torsi maksimal 13,7 Nm pada 5.500 rpm.

Soal fitur dan lainnya, memang tidak ada yang begitu menonjol dari PCX impor ini, selain lampu Idling Stop System, ACG Starter, LED dan desain mewahnya.(Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa