Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Servis Kawasaki Z250SL, Tahun ke 3 Wajib Servis Besar

Jumat, 30 Juni 2017 | 13:35 WIB

Jakarta - Coba lakukan servis besar untuk memastikan kondisi mesin tetap sehat ya Hadir sejak 2014, enggak terasa umur Kawasaki Z250SL sudah 3 tahun.

Wah, sudah butuh perawatan khusus nih meski pada umumnya kondisi motor sport 250 cc 1 silinder ini masih baik. 

“Selama rajin untuk lakukan penggantian oli dan filter oli jangan sampai terlewat, kondisi mesin pasti awet,” ungkap Eddy Yulianto, kepala mekanik Kawasaki Super Sukses Motor – Fatmawati.

Untuk penggantian olinya sendiri menurut buku manual tiap kelipatan 7.600 km, “Tapi disarankan untuk oli tipe Ultimate paling tidak 4.000 km sedangkan tipe biasa hanya 1.500 km untuk motor 250 cc ini. 

Sedangkan ganti filter oli bisa tiap 3 kali ganti oli mesin, murah kok cuma Rp 14.000 ribu,” saran Edoy panggilan akrabnya.

( BACA JUGA : Nih Detail Kaki-kaki All New Yamaha R15, Sekokoh Sport Bike 250 cc )

( BACA JUGA : Bongkar Up Side Down All New Yamaha R15, Kanan Kiri Beda Konstruksi, Apa Keunggulannya? )

Lalu apa yang harus diperhatikan di usia 3 tahun ini? Biasanya paking dan sil mulai rembes bisa terlihat pada area mesin, “Paking cover head atas itu pasti sudah rembes. 

Selain itu, umur 3 tahun sudah harus servis besar karena sil karet pasti sudah mengeras dan paking sudah rembes oli,” lanjut Edoy.

Kalau pemakaian normal dan tidak terlalu utak-atik, pada area mesin yang sudah perlu diperhatikan hanya rantai keteng,

“Rantai keteng untuk motor DOHC biasanya lebih cepat melar karena bekerja lebih berat memutar 2 noken as,” sahut Agung salah satu mekanik di Kawasaki Super Sukses Motor – Fatmawati.

Namun jadwal penggantain rantai keteng ini pun tidak punya patokan waktu, “Karena ini berhubungan dengan cara bawa si pengendara, kalau yang sering ‘betot’ gas pasti rantai keteng lebih cepat melar,” jelasnya. 

Ia menambahkan, normalnya penggantian keteng berkisar di 30.000 km. “Penggantian harus berbarengan dengan lidah tensioner karena kalau ganti setengah-setengah awetnya gak akan lama, lagipula lidah tensioner pasti sudah mengeras,” sambung Agung.

Jadi, coba lakukan servis besar untuk memastikan kondisi mesin tetap sehat ya sob! 

Kawasaki Super Sukses Motor – Fatmawati 021-75912452

Daftar Harga

Jasa servis besar: Rp 275.000
Gasket pump: Rp 18.000
Tensioner assy: Rp 450.000
Guide chain front: Rp 81.000
Guide chain upp: Rp 38.000
Guide chain rear: Rp 280.000
Element oil: Rp 14.000
O ring 18 mm: Rp 2.000
Ring-O: Rp 4.000
Chain cam: Rp 450.000
Kawasaki Long Life Coolant: Rp 35.000 x 2
Kawasaki Genuine Oil Ultimate: Rp 92.000x 2

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa