Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jelang GP Belanda, Pembalap Yamaha Tech3 Jonas Folger Percaya Diri

Selasa, 20 Juni 2017 | 23:02 WIB

Eropa – Menghadapi GP Belanda di sikriut Assen akhir pekan ini, pembalap tim Yamaha Tech3 Jonas Folger penuh percaya diri setelah finish di urutan enam GP Catalunya, Spanyol.

Dua pekan lalu, Jonas Folger menjalani balapan paling sulit dan sekaligus yang terbaik dalam karier perdananya di MotoGP.

Pembalap asal Jerman itu mengamankan posisi keenamnya di GP Catalunya di belakang rekan setimnya Johann Zarco.

(BACA JUGA: Hasil Lomba GP Catalunya: Dovizioso Menang 2 Kali dalam 7 Hari)

Ia pun ingin mengulangi penampilannya itu di sirkuit Assen.

Dua pendatang baru di tim satelit Yamaha itu, finish di depan duet pembalap pabrikan Yamaha  Valentino Rossi (8) dan Maverick Viñales (10).

Jelas ini merupakan kejutan bagi Jonas Folger.

Pembalap berusia 23 tahun itu kini percaya diri menjelang balapan berikutnya di Assen.

"Assen memang sirkuit yang bagus buat kita, karena treknya pas dengan kekuatan Yamaha,” tutur Folger.

“Saya harap cuacanya bagus, karena dalam hujan bisa sangat rumit," jelasnya.

"Tim dan saya ingin terus sukses di Assen, di mana di Barcelona kami telah membuat kemajuan yang baik,” ulasnya.

“Kami telah melakukan pekerjaan hebat di Spanyol, dan kami bertekad untuk menunjukkan performa ini di Belanda,” tegas lulusan kelas Moto2 ini.

Folger ingin finish di GP Belanda ini dengan hasil bagus, sebelum lanjut ke balapan di negaranya seminggu kemudian di Sahsenring. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa