Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Boleh Jadi, Ini Modifikasi Honda CR-Z Paling Gokil Se-Indonesia

Senin, 7 Agustus 2017 | 14:19 WIB

Eksterior 

Bisa jadi ini adalah CR-Z pertama yang melakukan ubahan bodi sebanyak ini. Ia juga ganti kulit alias warna. Yang dipilih bukan warna biasa melainkan bunglon atau chameleon.

 “Cat bunglonnya 10 color shifter. Jadi efek warnanya ada sekitar 10 warna,” kata Riefky lagi. Namun begitu, ada warna dominan yang kerap muncul di sebagian bodinya, “Dominannya warna hijau dan ungu,” katanya.

Lantaran fender sudah diobrak-abik, sekalian saja bumper didesain ulang. Body kit dengan lekukan yang lebih sporty dibentuk menggunakan bahan fiberglass. Mulai dari bumper depan, belakang serta side skirt. Agar aura sporty-nya tidak tenggelam oleh warna bunglon, beberapa aksen karbon fiber pun ia sematkan.

Interior

Masuk kabin CR-Z, jauh sekali dari kesan bawaan pabrik alias standar. Kesan sporty ditampilkan lewat sentuhan karbon fiber pada bagian dasbor dan panel-panel.  Termasuk juga bagian setir yang juga dibentuk ulang. “Interior dipercayakan ke bengkel interior Alterpro, Bogor,” terang Riefky.  

Bagian jok dibentuk ulang pola serta jahitannya. Dengan kombinasi bahan Autoleder kelir hitam dan suede Amara, aura sporty menjadi sangat kental, tanpa menghilangkan unsur mewah. Apalagi polanya diekspos lagi dengan jahitan benang warna merah. 

Jok baris belakang dibikin maju sekitar 10 cm untuk memberi ruang yang lebih besar untuk peranti audio, serta kosmetik yang disematkan. Baris belakang yang memang tak luas, menjadi terkesan lebih sempit lagi. 

Efek lainnya, komponen audio yang bertingkat dengan tabung dan kompresor untuk keperluan suspensi udara, mampu ditata walau terkesan padat dalam ruang ini.   

Data Modifikasi

Eksterior
Full body kit custom (bumper depan, side skirt, rear bumper), wide body dan radius fender 5 cm, repaint Chameleon effect paint 10 color shifter (10 warna perubahan), side canard depan carbon, lips splitter depan dan samping carbon kevlar, side airscope carbon kevlar, ducktail custom carbon kevlar, rear diffuser carbon kevlar, kap mesin custom, spion carbon kevlar 

Interior
Full retrim interior by autoleder catania black color redstitch and suede amara black, jok, door trim, dasbor, plafon karpet dasar full interior, 30 pcs karbon fiber, Setir custom reshape, retrim carbon kevlar, karpet atas custom

Mesin
Header Tomei, downpipe Jasma, supercharge Sprintex USA bolt on for Honda CR-Z, intercooler Tomei, filter udara K&N, piping stainless supercharge system, muffler delete and full stainless piping exhaust, tailpipe quadpipe Akrapovic drycarbon, piggy back Dastek Unichip Q+, HKS silicone hose 

Kaki-kaki
Suspensi udara Universal Air bolt on over Ksport Coilover, Accuair i-level & e-level management system for Android and ios, adaptor 5x114.3 to 5x120, pelek Adv.15 trackspec wheels spec BMW //M4 19x(10+12)inci, ban Toyo Proxes DRB 235/35 265/30R19, big brake kit Ksport 8 pot 360 mm (depan) dan Ksport 6 pot 350 mm (belakang), camber kit custom

Audio
Head unit Sony Xplod Android double DIN, speaker 2-way, speaker coaxial, Vox research processor, power monoblock Clif Design, power 4 kanal Clif Design, kosmetik audio by Brilliant audio system 

Plus: Spek kontes bisa, dipakai jalan juga bisa
Minus: Ubahan ekstrem pada bagian bodi dan kaki-kaki

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa