Budapest – Pembalap Ferrari Sebastian Vettel tercepat dalam sesi kualifikasi GP Hongaria di Hungaroring, Budapest, Sabtu (29/7), Kimi Raikkonen posisi kedua, membuat pembalap Ferrari akan start balapan hari Minggu dari urutan 1-2.
Sebastian Vettel meraih pole positionnya yang ke-48 di Hungaroring menjelang ronde ke-11 GP Hongaria.
Vettel membuat track record baru untuk Hungaroring pada kualifikasi ketiga (Q3) dengan waktu 1 menit 16,276 detik.
Waktunya ini lebih cepat 0,168 detik dari Kimi Raikkonen yang akan menemaninya start dari barisan depan.
Pembalap Mercedes Valtteri Bottas akan line-up di tempat ketiga di depan rekan setimnya Lewis Hamilton.
Hamilton yang tengah berjuang untuk mengalahkan Vettel di klasemen, berjuang dengan getaran pada mobilnya selama setiap tahap kualifikasi.
Tim Mercedes juga tampak khawatir tentang kerusakan lantai pada mobil W08 andalannya setelah melaju di atas tikungan 4 pada Q1.
Posisi start barisan ketiga ditempati pasangan pembalap Red Bull, Max Verstappen dan Daniel Ricciardo.
Urutan ketujuh Nico Hulkenberg dari tim Renault. Namun pembalap Jerman itu harus menjalani penalti mundur lima posisi karena ganti girboks.
Itu berarti dua pembalap tim Mclaren, Fernando Alonso dan Stoffel Vandoorne maju untuk mengisi barisan keempat.
Ini adalah performa terbaik McLaren sejauh musim 2017 ini. (Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR