Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Timbang-Timbang Fitur Suzuki Baleno Hatchback Dan All New Hyundai i20, Anda Suka Yang Mana?

Sabtu, 5 Agustus 2017 | 22:45 WIB
No caption
No credit
No caption

Suzuki Baleno Hatchback terkesan lebih mewah karena ia sudah dilengkapi dengan keyless entry yang membuat kita tak perlu lagi menakan remote untuk membuka atau mengunci pintu.

Begitu juga ketika hendak mematikan atau menyalakan mesin, tak perlu lagi memutar anak kunci karena Baleno Hatchback juga sudah mempunyai start/stop engine button yang terletak di sebelah kanan dasbor.

Fasilitas keyless entry dan start/stop engine button absen di All New Hyundai i20. Mobil ini masih mengandalkan anak kunci bermodel folded key namun sudah dilengkapi dengan sistem anti maling immobilizer.

No caption
No credit
No caption
Gambar dari kamera depan akan muncul dari head unit 8 inci Hyundai i20

MID

Baik Suzuki Baleno Hatchback maupun All New Hyundai i20 sama-sama mempunyai MID sebagai standar. Tapi, MID pada Hyundai i20 masih lebih lengkap dari Baleno Hatchback.

Itu karena MID pada All New Hyundai i20 juga dilengkapi dengan spidometer digital dan indikator posisi gigi apabila kita mengemudi dalam posisi transmisi di mode manual.

Head Unit

Untuk masalah ini, All New Hyundai i20 lebih unggul dari Suzuki Baleno Hatchback. Sebab, i20 sudah memiliki head unit layar sentuh berukuran delapan inci sebagai standar. Bahkan head unit ini juga bisa menampilkan navigasi.

Dalam kondisi standar, Suzuki Baleno Hatchback memakai head unit 2DIN biasa. Namun, Suzuki menyediakan head unit layar sentuh OEM dengan harga yang belum diketahui.

No caption
No credit
No caption
Bonusnya sudah ada ventilasi AC di belakang Hyundai i20

Air Conditioner

Di saat pemilik All New Hyundai i20 harus puas dengan pengaturan ac konvensional model putar. Calon pemilik Suzuki Baleno Hatchback justru sudah kedapatan AC climate control.

AC climate control milik Suzuki Baleno Hatchback memang belum dual zone, tapi sudah dilengkapi dengan mode auto. Tampilan AC-nya juga menarik karena berbentuk bulat.

Sebagai kompensasi dari absennya AC climate control, di balik konsol tengah Hyundai i20 terdapat sepasang ventilator AC untuk penumpang belakang. Itu adalah satu fitur yang tak dimiliki oleh Suzuki Baleno Hatchback.

No caption
No credit
No caption
Transmisi otomatis Hyundai i20 kembali ke model konvensional 4-percepatan

Transmisi

Transmisi otomatis yang dipakai oleh Suzuki Baleno Hatchback dan All New Hyundai i20 adalah yang berteknologi konvensional dengan empat tingkat percepatan.

Meski sama saja, tapi Hyundai i20 terasa lebih menyenangkan karena terdapat mode manual pada mobil ini. Meski perpindahannya bisa diatur layaknya mobil manual, tapi Hyundai i20 masih belum dilengkapi dengan paddle shift.

Suzuki Baleno hatchback memang tidak memiliki mode manual pada transmisinya. Tapi, posisi giginya lebih banyak yakni P,R,N,D,2, dan L. Sedangkan Hyundai i20 hanya P,R,N, dan D.

Nah, jadi mana yang lebih menarik antara keduanya? Silakan menilai sendiri. (Otomotifnet.com)

Paduan Pas Hyundai All New i20 GL M/T

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa