TANGERANG - Honda baru saja memajang versi konsep dari CRF150 di GIIAS 2017 (10/8). Lalu bagaimana tanggapan Kawasaki?
Mengingat selama ini KLX150 seakan main sendirian di kelas trail 150 cc ini.
"Kami tetap confident dengan brand image KLX yang sudah kuat," buka Michael C. Tanadhi, Deputy Head Sales and Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI).
"Kami juga senang karena jadi ada tandemnya di kelas ini. Tapi mungkin nasibnya akan mirip Ninja 250 dan CBR250RR, awalnya saja booming, setelah itu produk kami tetap unggul," lanjut Michael.
"Apalagi KLX150 kan motor president, jadi akan susah dilawan," imbuh Michael setengah berkelakar.
Mesti diingat, waktu kunjungan kerja ke Papua mengontrol jalur trans Papua, Presiden Joko Widodo mengendarai KLX150 BF.
KLX150 sendiri menurut Michael saat ini terjual sekitar 6.000 unit per bulan, dan 40% merupakan tipe BF.
Tipe BF ini yang jika dilihat speknya akan langsung berbenturan dengan CRF150, setidaknya sama-sama pakai upside down dan ban ukuran 21-18 inci.
Well, kita lihat saja kondisinya jika Honda CRF150 sudah dipasarkan, apakah bisa menumbangkan kedigdayaan KLX150 di kelas trail 150 cc, atau prediksi Michael akan terbukti.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR