Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Apa Saja Perubahan Di All New Daihatsu Sirion Facelift? Peminat Musti Simak Ini

Iday - Rabu, 23 Agustus 2017 | 21:00 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Demi menjaga penampilannya agar tetap segar, menginjak usia empat tahun, All New Sirion melakukan penyegaran berupa facelift pada 2015.

Dari depan, tampilannya kini jadi terlihat lebih sangar berkat pemakaian lampu utama, gril, rumah fog lamp dan bumper model baru dengan sentuhan ala serat karbon berbahan plastik.

Lampu belakang All New Sirion juga mendapat revisi menjadi berwarna putih bening. Penggunaan warna ini membuat tampilan belakang All New Sirion Facelift jadi lebih sedap dipandang.

Untuk menunjang tampilannya yang sporti, All New Sirion Facelift memakai pelek model baru berkelir two tone dengan ukuran yang sama seperti sebelumnya, yakni 175/65 R14.

Bagasi Daihatsu Sirion

Senada dengan tampilan luarnya, interior All New Sirion Facelift juga terasa sporti berkat adanya jahitan berwarna merah di seluruh joknya.

Momen facelift ini hanya dimanfaatkan oleh Daihatsu untuk memperbaharui tampilan eksterior dan interior All New Sirion Semata.

Yes, All New Daihatsu Sirion Facelift masih memakai mesin yang sama dengan sebelumnya yakni unit berkapastias 1.298 cc empat silinder segaris bertenaga 90 dk dan torsi 119 Nm.

Mesin tersebut terkenal karena daya tahannya, irit, dan akslelerasinya yang gesit. Mungkin itulah alasan mengapa Daihatsu masih mempertahankannya untuk All New Sirion Facelift. (Otomotifnet.com)

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa