Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Alasan Yamaha Tunjuk Michael van der Mark Gantikan Rossi

Fendi - Senin, 11 September 2017 | 19:53 WIB
No caption
No credit
No caption

Eropa – Tim Movistar Yamaha hari Senin (11/9) menunjuk Michael van der Mark menggantikan Valentino Rossi untuk GP Aragon, apa alasannya?

Sehari setelah GP San Marino, Yamaha mengumumkan pembalap asal Belanda yang berlaga di kejuaraan dunia superbike (WSBK), Michael van der Mark sebagai pengganti Rossi.

Sebelum nama pemuda berusia 24 tahun itu muncul, rumornya nama pembalap lainnya.

(BACA JUGA: Rossi Digantikan Pembalap Superbike di GP Aragon)

Seperti test rider Yamaha Katsuyuki Nakasuga serta dua pembalap WSBK tim Yamaha, Alex Lowes dan Michael van der mark.

Lin Jarvis, direktur pelaksana Yamaha Motor Racing menjelaskan mengapa Van der Mark yang dipilih.

No caption
No credit
No caption
Michael van der Mark diberi kesempatan oleh Yamaha berlaga di MotoGP dengan menggantikan Valentino Rossi yang masih cedera

"Setelah kecelakaan Valentino pada hari Kamis, 31 Agustus, Yamaha memutuskan untuk tidak menggantikannya di Grand Prix San Marino,” katanya.

“Namun untuk Grand Prix berikutnya di Aragon, tim wajib memasukkan dua pembalap,” lanjutnya.

“Tidak mungkin bagi Valentino untuk fit balapan di Aragón, Yamaha memutuskan untuk mencari penggantinya dari pembalap yang sudah dikontrak Yamaha,” jelas Lin Jarvis.

“Setelah sebelumnya menggunakan Katsuyuki Nakasuga untuk mengisi tempat Jorge Lorenzo pada tahun 2011 dan Alex Lowes menggantikan Bradley Smith pada tahun 2016, kami memutuskan bahwa Michael van der Mark harus memiliki kesempatan kali ini,” ulasnya.

Michael van der Mark (ketiga dari kiri) ikut andil kemenangan tim Yamaha di balap ketahanan Suzuka 8 Hours 2017, bersama Katsuyuki Nakasuga (tengah) dan Alex Lowes (kiri)

“Tidak pernah mudah untuk menggantikan pembalap lain dan bahkan lebih sulit untuk menggantikan Valentino Rossi, tapi kami yakin Michael memiliki semua kredensial dan pengalaman untuk melakukan pekerjaan dengan baik," pungkasnya.

Yamaha memang perlu mencari pengganti, pasalnya ini berpengaruh pada klasemen kejuaraan tim.

Usai GP San Marino, tim Movistar Yamaha yang hanya diperkuat Maverick Vinales finish keempat, tertinggal 9 point dari Repsol Honda yang pembalapnya menang dan finish ke-14. (Otomotifnet.com)

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa