Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejurnas Adventure Off road Team Identik Dengan Macho, Nggak Juga Tuh, Ada Juga Bidadari Yang Turun

Joni Lono Mulia - Senin, 23 Oktober 2017 | 06:30 WIB
Kejurnas Super Adventure Offroad Team ternyata bukan cuma jadi milik offroader cowok, offroader cewek juga nggak mau ketinggalan
F Yosi/OTOMOTIF
Kejurnas Super Adventure Offroad Team ternyata bukan cuma jadi milik offroader cowok, offroader cewek juga nggak mau ketinggalan

Otomotifnet.com - Kejurnas Super Adventure Offroad Team putaran 4 di sirkuit Gunung Prahu Gempol, Jawa Timur (22/10/2017) nggak melulu identik dengan unsur macho lo.

Terbukdi di Kejurnas Super Adventure Offroad Team putaran 4, ada ada sentuhan feminin dari bidadari yang turun di ajang off road ini.

Namanya Aulya, dia bidadari yang turun di Kejurnas Super Adventure Offroad Team putaran 4 dan menjadi kontestan wanita satu-satunya di seri ini.

BACA JUGA: WSSP300 Jerez, Galang Hendra Juara, Indonesia Raya Berkumandang, Sudah Terlihat Sejak Superpole

Tak hanya satu-satunya kontesta wanita di Kejurnas Super Adventure Offroad Team putaran empat, Aulya juga baru pertama kalinya berlaga di ajang garuk tanah ini.

Bahkan Tiya, panggilan akrab Aulya ini, merasakan juga mobilnya sempat terguling saat melewati SS4 yang memang jadi trayek terganas di kejurnas putaran empat ini.

Aulya menjadi off roader perempuan satu-satunya di Kejurnas Super Adventure Offroad Team putaran 4 Gempol Jawa Timur
F Yosi/OTOMOTIF
Aulya menjadi off roader perempuan satu-satunya di Kejurnas Super Adventure Offroad Team putaran 4 Gempol Jawa Timur

Kapok nggak mengalami mobil terguling di Kejurnas Super Adventure Offroad Team ini?

"Senang banget bisa ikut serta di kejuaraan off road ini."

BACA JUGA: Modal Tim CBM Batulicin Juara Kejurnas Adventure Offroad Team, Lantaran Hal Ini

"Apalagi event kali ini berstatus kejurnas."

"Sempat juga sih mengalami mobil terguling, tapi nggak kapok."

"Penginnya bisa ikut serta lagi di event selanjutnya," bebar Aulya, offroader cewek yang masih duduk di bangku SMA.

Semoga bisa kembali tampil di Kejurnas Super Adventure Offroad Team putaran berikutnya. (Otomotifnet.com)

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa