Namun Lewis Hamilton tak kalah meroket seperti Sebastian Vettel.
Start dari pit, Hamilton tampil ‘menggila’ dengan merangsek ke barisan tengah.
Ketika sejumlah pembalap masuk pit untuk ganti ban, sejak lap 30 Lewis Hamilton memimpin jalannya lomba alias naik 19 posisi!
Setelah masuk pit di lap 44, Hamilton berada di urutan kelima dan bertarung untuk finish naik podium.
Lewis Hamilton terlibat duel jarak dekat dengan Kimi Raikkonen memperebutkan posisi ketiga di beberapa lap terakhir.
BACA JUGA: Deretan Koleksi 6 Titel Juara Dunia Milik Marc Marquez, Ini Videonya
Sayang, hingga menyentuh garis finish, Lewis Hamilton tetap berada di belakang Kimi Raikkonen alias finish di urutan keempat.
Sebastian Vettel yang tampil sebagai pemenang, meraih kemenangan ketiganya di F1 Brasil dan kemenangan ke-47 sepanjang kariernya berkiprah di F1.
Valtteri Bottas finish di posisi runner-up. (Otomotifnet.com)
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR