Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Masalah Dengan Rem, Posisi Finish Haridarma Turun

Parwata - Minggu, 10 Desember 2017 | 15:49 WIB
 Haridarma Manoppo. Mengalami kerusakan rem
Toncil/Otomotifnet.com
Haridarma Manoppo. Mengalami kerusakan rem

Liputan langsung dari Toyota Gazoo Racing Festival 2017 di Fuji Speedway, Jepang

Otomotifnet.com - Pembalap Toyota Team Indonesia (TTI) yang berkolaborasi dengan TRD Indonesia, Haridarma Manoppo, harus kehilangan posisinya.

Ini terjadi saat dirinya menjalani lomba di kelas Toyota 86/BRZ Race Pro dalam ajang Toyota Gazoo Racing Festival 2017 di Fuji Speedway, Jepang (10/12).

Start posisi 31 dari 35 peserta, saat awal lomba sudah berjalan dengan baik.

Sayangnya, memasuki lap empat, masalah mulai datang.

Ini terlihat karena Hari sempat melakukan pengereman keras, namun mobil seakan tak mau melambat.

"Ada masalah dengan rem. Lampu ABS (anti-lock braking system, red) nyala, jadi ABS tidak bekerja. Titik berhenti rem juga jadi berubah," ungkapnya.

Setelah lap empat, Hari terlihat beberapa kali sempat melebar di tikungan pertama, sehingga para rivalnya mudah saja untuk menyusul.

"Jelas sebel banget kalau sudah seperti ini. Tapi ini juga sudah mencoba yang terbaik. Mudah-mudahan kesempatan lain bisa lebih maksimal," sebutnya.

Atas masalah tersebut, posisi finish Hari mundur dua peserta.

Editor : Parwata
Sumber : OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa