Otomotifnet.com - Memasang stiker adalah salah satu bentuk personalisasi pemilik mobil terhadap mobilnya.
Selain untuk mengekspresikan diri, juga untuk memberi identitas yang berbeda dengan mobil serupa yang lainnya.
Tapi hati-hati jika asal tempel stiker sembarangan, bukan dipuji malah dibully oleh warganet.
Contohnya seperti Honda BR-V putih yang sekilas normal-normal saja.
Foto BR-V ini diunggah oleh akun Luqman Anshari di grup Facebook Motuba.
(BACA JUGA: Pengetesan 16 Pengendara Berbeda Saat Menunggangi Honda CRF150L)
Keren ya mbah BRV tipe ini?kira2 brp harganya ya mbah?lebih mahal dr impala kah?
Begitu kata-kata yang melengkapi unggahan tersebut.
Warganet penghuni grup tersebut pun langsung berkomentar.
Wisnu Pratondo type langka banged inih... accura nsx aja kalah mahal lohhh
Dani Satriyanto stiker +30hp
Luqman Dot Id stiker yang paling banyak di salah gunakan ...
Edy Mulyono thonda racing development
Ternyata BR-V ini hanya salah pasang stiker TRD Sportivo di bagian pintunya.
TRD (Toyota Racing Development) sendiri merupakan in-house tuner dari Toyota.
Sehingga menurut warganet stiker tersebut tidak sepatutnya ada di mobil Honda.
Simpel banget ternyata kesalahannya ya?
Editor | : | Taufan Rizaldy Putra |
Sumber | : | Facebook / Motuba |
KOMENTAR