Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau BMW X5 Seken? Ini Nih Rekomendasi Komunitas BMWCCI

Joni Lono Mulia - Senin, 8 Januari 2018 | 17:10 WIB
BMW X5  SUV bekas yang berkelas namun barangnya langka
bimmeroom.com
BMW X5 SUV bekas yang berkelas namun barangnya langka

Otomotifnet.comBMW X5 dengan kode bodi E53 diproduksi mulai tahun 1999 hingga 2006.

Masuk Indonesia pada 2001 dan sempat mengalami facelift pada tahun 2004.

Pilihan mesinnya mulai dari 3.000 cc, 4.400 cc dan ada yang 4.600 cc.

(BACA JUGA: Motor Yamaha Jadul Ini Sepertinya Ada Yang Aneh, Apanya Coba?)

Kalau Anda tertarik memboyong X5 E53, ada rekomendasi nih dari BMW Car Club Indonesia (BMWCCI).

“X5 mulai facelift di 2004, dari luar perbedaan paling kentara di headlamp dan rearlamp,” kata Kusumo Bintoro, salah satu pengurus BMWCCI kepada rekan GridOto.com.

Meski fiturnya tak jauh berbeda, Kusumo lebih merekomendasikan X5 facelift untuk dimiliki.

“E53 facelift suspensi sudah lebih empuk dari yang awal, tampangnya juga lebih segar,” sambungnya.

(BACA JUGA: Bikin Ngakak! Dibilangnya Yamaha V-Ixion Modif, Padahal Moge Yamaha Beneran)

Apalagi ia pun meyakini kalau generasi facelift dari X5 E53 lebih tahan banting dibanding pendahulunya.

“X5 E53 itu rasanya mobil yang kokoh, berat, napak, agak lemot meski bisa digeber sampai 210 km/jam,” beber Kusumo yang  pernah menyetir SUV tersebut.

“Bensinnya tergolong boros, tapi nyetirnnya pede dan onderdilnya relatif mudah,” pungkas Kusumo Bintoro.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa