Otomotifnet.com - Teknik elbow down memang identik dengan gaya balapnya Marc Marquez di MotoGP dan menjadi semacam menu wajib buat pembalap untuk menguasainya.
Termasuk yang dilakukan Herjun Atna Firdaus alias Herjun AF pembalap dari tim Astra Motor Racing Team Yogyakarta.
Berlatih supermoto sambil unjuk kemampuan menikung dengan sikut menempel ke aspal, ya itu gaya elbow down.
(BACA JUGA: Salah Siapa? Cewek Bermotor Keluar Gang Motong Jalan, Dihajar Frontal Pemotor Ngebut)
Nggak kepalang tanggung sampai mengeluarkan percikan nyala api dari sikut.
Yup, Herjun AF melakukan teknik elbow down saat melibas tikungan atau efek nikung rebah kelewat tipis kala berlatih supermoto.
Memang sih untuk bisa melakukan gaya itu perlu jam terbang serta keberanian.
Sampai-sampai mentor dari Herjun AF yaitu Wawan Hermawan sempat dibuat deg-degan dengan gaya anak didiknya itu.
(BACA JUGA: Salut... Polisi Lalu Lintas Ternyata Bisa Jadi Mekanik Dadakan, Motor Mogok Ngacir Lagi)
"Sing momong sing ngilu atau yang mengajarkan malah yang ngilu," tukas Wawan Hermawan lewat akung @wawan19hermawan yang juga dedengkot Wawan Hermawan 19 Racing School (WH19RS).
Aksi elbow down yang diperagakan Herjun AF ini terlihat di video yang diunggah di Instagram @wawan19hermawan @herjun46 dan @astramotorracingteam ini merupakan sesi latihan yang dilakukan menghadapi kompetisi balap musim ini.
Seperti apa aksi Herjun AF beraksi elbow down sampai ada percikan apinya, tonton langsung saja videonya berikut ini;
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : |
KOMENTAR