Otomotifnet.com - Jika Honda BeAT identik dengan skuter matik mungil yang biasa dipakai untuk di perkotaan.
BeAT yang satu ini justru wara-wiri ke daerah-daerah dengan medan yang sulit.
Tentu saja Honda BeAT tersebut tak dibiarkan standar.
Modifikasi pun sudah dilakukan untuk mendukung hobi sang pengendara untuk keluar-masuk pantai dan pegunungan.
(BACA JUGA: Bikin Melotot, Biaya Asuransi Pengiriman Motor MotoGP Segini Gede, Itu Baru Motornya Saja)
Mengusung tema modifikasi adventure ala BMW R 1200 GS atau KTM 1290 Super Adventure, motor mungil ini pun membengkak.
Bodi bagian depan diubah moncongnya mengikuti bahasa desain dari BMW GS Series.
Dari situ, modifikasi merambat ke atas dengan pemasangan windshield gambot khas motor adventure touring.
Setang asli dari BeAT pun dipensiunkan berganti dengan setang fat bar tinggi yang dipermanis dengan handguard untuk melindungi tangan saat berkendara di medan berat.
Agar tema modifikasi semakin kental, crash bar dan beberapa spotlight pun dipasang di bagian depan motor.
Selain untuk penampilan, tentu saja faktor keamanan diperhatikan karena motor ini enggak sekedar gaya doang, Sob.
Editor | : | Taufan Rizaldy Putra |
Sumber | : | Instagram/@arganetabian |
KOMENTAR