Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ketimbang Masalah, CRF150L Buat Off-Road, Jadwal Servisnya Wajib Dipercepat

Parwata - Selasa, 20 Maret 2018 | 12:07 WIB
Honda CRF150L Fun Off-road Touring
MOTOR Plus|Eka
Honda CRF150L Fun Off-road Touring

Otomotifnet.com - Punya motor dual purpose alias dua alam seperti Honda yaitu CRF150L, memang sayang kalau cuma dipakai aktivitas harian.

Biar enggak menyalahi kodratnya sebagai motor dua alam.

Nggak sedikit pemilik CRF150L yang melakukan aktivitas melakukan trabasan di medan off-road.

Bagaimana segi perawatannya nih, apabila motor sering dipakai trabasan?

Kira-kira, apakah interval servis dan ganti olinya harus lebih cepat atau maju dari semestinya?

(BACA JUGA: Motor Pohon Yang Viral Distop Polisi Ternyata Pernah Ikut Event Besar, Ini Basic Motornya)

"Disarankan sih untuk servis serta penggantian olinya dipercepat kalau memang sering dipakai untuk off-road atau trabas," kata Hendra, Service Advisor Big Wing Astra Motor BSD.

Hal tersebut dilakukan agar mesin tetap awet karena penggunaan di medan off-road mesin akan bekerja lebih keras dibandingkan aktivitas harian.

"Karena kalau di buku petunjuk pemilik itu intervalnya untuk pemakaian normal, bukan untuk off-road atau pemakaian ekstrem."

"Ada baiknya, dipercepat dari buku petunjuk," imbuh Hendra.

(BACA JUGA: Wuiih, Yang Setting Helm Andrea Dovizioso Ternyata Orang Indonesia, Katanya Asli Kebumen)

Selanjutnya, Hendra menyarankan baiknya sebelum dan sesudah dipakai ekstrem seperti 'melahap' medan off-road, oli diganti dahulu

"Yang wajib banget sih olinya, kalau bisa sebelum mulai trabas lakukan pengecekan dan penggantian oli mesin, begitu juga setelahnya, harus langsung ganti oli," kata Hendra.

"Jadinya motor akan lebih awet, walaupun sering dipakai di medan-medan berat," pungkasnya.

Nah, jadi kalau memang sering adventure-an, perawatannya harus sedikit ekstra nih, sob, biar motor awet.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa