Otomotifnet.com - Buat yang lagi cari motor sport, nggak ada salahnya mempertimbangkan Honda Tiger Revolution Cruiser sebagai pilihannya.
Honda Tiger Revolution Cruiser atau biasa disebut Honda Tiger Revo merupakan produk facelift terakhir sebelum produksi motor ini dihentikan atau discontinued.
(BACA JUGA: Gak Jadi Gagah, Petugas Bersenjata Berjatuhan Dari Bak Mobil Usai Tangani Keadaan)
Hal yang paling terlihat dari generasi sebelumnya adalah headlamp atau lampu depannya dan bentuk tangkinya.
Beberapa generasi bahkan ada yang menggunakan asymmetric headlamp alias Honda Tiger Revo lampu picek.
Selain itu rem belakang yang kini sudah cakram.
Setelah stop produksi sekitar tahun 2014, Honda Tiger Revo kini mulai terlihat di bursa motor bekas.
(BACA JUGA: Rossi Dikasih Dua Julukan Sekaligus, Yang Ngasih Sempat Mikir Keras)
Seperti yang ditemukan di bursa motor Condet, Jakarta Timur.
Harganya pun beragam tergantung tahun dan kondisi.
"Kalau yang tahun 2012 dilego Rp 13 juta," ujar Agung tenaga penjual Bella Motor di Condet, Jakarta Timur, (6/4/2018).
Berikut ini daftar harga Honda Tiger Revo bekas berdasarkan tahun.
Honda Tiger Revo tahun 2012; Rp 13 juta
Honda Tiger Revo tahun 2011; Rp 12 juta
Honda Tiger Revo tahun 2010; Rp 11,5 juta
Honda Tiger Revo tahun 2009; Rp 11 juta
Honda Tiger Revo tahun 2008; Rp 10 juta
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR