Untuk mengatasi pintu susah dibuka, kata Budi, lepas dulu pelat nomornya, lalu dipasang ulang agak turun, sehingga tidak mengganjal tuas pembuka pintu.
Namun ada juga yang berkomentar.
“Saya juga pernah, karena bagian penguncinya terganjal kertas. Coba dicek dari dalam, barangkali ada sesuatu yang mengganjal,” sebut Santoso Putro, salah satu member ERCI yang berdomisili di Purworejo, Jawa Tengah.
(BACA JUGA: Lihat Maling Spion Ini Beraksi, Hitungan Detik Spion Kiri Kanan Fortuner Langsung Buntung)
Eh, benar saja kata Santoso, ketika OTOMOTIF memeriksa bagian pintu bagasi dari arah dalam, rupanya ada ujung karpet tambahan yang mengganjal di mekanisme penguncinya.
Ketika karpet ditarik, pintu bagasi baru mau terbuka.
Nah, hal yang sama juga berlaku untuk semua mobil loh.
Ketika kita harus bawa barang banyak di bagasi, perhatikan jangan sampai ada sesuatu yang mengganjal mekanisme pengunci pintu.
Pintu Bagasi Turun Tiba-tiba
Untuk mobil yang jam terbangnya sudah tinggi, permasalah pintu bagasi yang tiba-tiba turun sendiri ketika sudah diangkat ke atas, kerap menghantui.
(BACA JUGA: Serius, Kijang Innova Jadi Fortuner Gaul, Cuma Sisa Dikit Ciri Innovanya, Kalo Gak Jeli Gak Ketemu)
Bahan beberapa kasus, ada yang kepalanya sampai tertimpa pintu bagasi yang tiba-tiba turun. Ngeri kan?
Problem satu ini umumnya akibat mulai lemahnya kinerja sok penopang pintu bagasi.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR