Otomotifnet.com – Setelah diluncurkan, kenyataannya naked bike Suzuki GSX-S150 kurang memuaskan penjualannya.
Berdasarkan data dari Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), pada bulan April kemarin GSX-S hanya mampu terjual sebanyak 281 unit.
Dibandingkan dengan pabrikan lain jumlah itu jelas kalah jauh.
Lihat saja V-Ixion series yang terjual 3.956 unit, atau CB150R yang jadi rajanya dengan 7.694 unit.
(BACA JUGA: Kalau Enggak Jeli Lihat Blok Mesinnya, Gak Nyangka Ini Suzuki GSX-S150)
Ternyata melempemnya penjualan GSX-S150 ini bukan tak disadari oleh Suzuki.
Suzuki pun mengakui kalau desain menjadi masalah utama GSX-S150.
Itu seperti diungkap oleh Yohan Yahya, Deparetment Head of Sales Marketing Suzuki Indomobil Slaes (SIS).
“Kami menggunakan model sport, artinya joknya berbeda, terlalu menungging," ungkap Yohan.
(BACA JUGA: Berhasil Robohkan Begal, Ternyata Korban Yang Jadi Tersangka Bukan Orang Sembarangan)
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR