Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Apes...Kenal Di Medsos Mau Kasih Kerjaan, Motor Dipinjam Lalu Dibawa Kabur

Indra Aditya - Senin, 11 Juni 2018 | 14:21 WIB
Dua remaja yang menjadi korban penipuan di medsos
Surya
Dua remaja yang menjadi korban penipuan di medsos

Otomotifnet.com – Ada baiknya untuk berhati-hati dengan orang yang baru dikenal, terlebih lewat media sosial.

Jika tidak, Anda bisa mengalami seperti dua pemuda asal Gersik ini.

Untung penipuan itu digagalkan anggota Pemuda Pancasila Kabupaten Gresik.

I Made Agus sekretaris Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Gresik menuturkan terungkapnya aksi kejahatan itu setelah anggota PP  Desa Gesang Kulud Kecamatan Cerme menerima laporan bahwa ada dua remaja pencari kerja tertipu, motornya dibawa kabur pelaku.

"Korban ini warga Cerme, kemudian kenal dengan seseorang bahwa bisa mendapatkan pekerjaan. Kemudian, pelaku dengan penuh tipu daya dan pura-pura pinjam motor korban. Ternyata sampai sore hari tidak kunjung dikembalikan," kata Agus, Minggu (10/6/2018).

(BACA JUGA: Ternyata Dandanan Polwan Ada Panduannya, Dilarang Menor dan Anggap Operasi Plastik Penipuan Identitas)

Setelah mendapat informasi tersebut, anggota PP langsung mencari motor korban.

Ternyata, motor tersebut dibawa pelaku berinisial Z warga Kecamatan Gresik. Motor ditinggal di area parkir tempat pelelangan ikan (TPI) Kecamatan Gresik.

Melihat motor yang ditinggalkan itu, anggota PP bersama beberapa warga langsung mengikat motor tersebut sehingga tidak bisa dibawa kabur. Kemudian warga menunggu siapa yang mengambil motor tersebut.

"Setelah ditunggu beberapa jam, ternyata yang mengambil motor itu Z, warga Kecamatan Gresik. Kemudian, Z langsung dilaporkan ke Polsek Gresik Kota," katanya.

Dalam pemeriksaan polisi  Z sudah sering melakukan penipuan dengan pura-pura bisa mendapatkan pekerjaan. Namun, faktanya tidak bisa mencarikan pekerjaan.

"Jadi, warga jangan mudah percaya pada seseorang yang bisa mendapatkan pekerjaan. Sebab, semuanya pekerjaan menggunakan sistem tes," imbuhnya.

(BACA JUGA: Mitsubishi Bentuk Tim Khusus Selidiki )

Sedang kedua korban mengatakan bahwa kenal dengan Z dari media sosial facebook, kemudian, dalam komunikasi Z mengaku bisa menyalurkan pekerjaan.

Korban lalu percaya dan menemui di sekitar minimarket di Jl Gubernur Suryo Gresik.

"Ya percaya saja. Menjelang lebaran pengen cari kerja untuk membantu orang tua," kata kedua korban dengan enggan menyebutkan namanya.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul 2 Remaja di Gresik Tertipu Kenalan di Medsos, Dijanjikan Pekerjaan, Motor Dipinjam lalu,

Editor : Indra Aditya
Sumber : Surya.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa