Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Makin Mentereng, Begini Penampakan Toyota Rush Cangkok Grille Lexus RX

Joni Lono Mulia - Jumat, 27 Juli 2018 | 17:00 WIB
Modifikasi digital Toyota Rush
Instagram/@king_arthur9502
Modifikasi digital Toyota Rush

Otomotifnet.com - Toyota Rush 2018 menjadi produk primaona di segmen compact SUV.

Sampai-sampai, banyak konsumen mesti antre untuk memboyong Toyota Rush.

Alasan kenapa banyak yang kesengsem dengan Toyota Rush. 

Lantaran, desain Toyota Rush terkini benar-benar segar. 

Rush terbaru jauh terlihat lebih modern dan keren dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

Bisa makin keren lagi nggak sih, andaikata Toyota Rush terbaru mengaplikasi gril ala Lexus?

(BACA JUGA: Presiden Jokowi Tebar Virus Motor Custom, Menaker Ngantor Naik Scrambler)

Gagasan itu tampak dari kreasi salah satu modifikator digital yang memposting via Instagram akun @king_arthur9502.

Tampak ada yang berbeda dari Rush modifikasi digital dengan yang biasanya.

Dalam ubahan Rush satu ini tampak ada yang beda, yaitu gril spindle khas Lexus RX series terpasang di fascia Toyota Rush.

Sepintas ubahan itu tampak klop karena bentuk kap mesin Rush yang terlihat kekar.

Bagian foglamp kemudian juga disesuaikan dengan bentuk seperti boomerang yang membuatnya kelihatan lebih agaresif.

Di sisi samping juga terlihat ubahan pada bentuk side steps yang lebih besar.

(BACA JUGA: Apa Tuh Pelican Crossing? Begini Asal Mula Nama Calon Pengganti JPO Bundaran Hotel Indonesia)

Tampilan sampin juga dihiasi dengan bentuk pelek multy spoke yang terlihat lebih elegan.

Buritan Rush ini juga diubah pada bagian bumper dan lampu yang lebih agresif.

Ditambah dengan aplikasi warna custom seperti kuning gading.

Ternyata Toyota Rush cangkok grille Lexus keren juga.

 

 

 

 

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : Instagram

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa