Otomotifnet.com - Tidak cuma merilis motor terbarunya yaitu MT-15 di Thailand, Yamaha juga mengumumkan harga sport bike naked ini (6/10/2018).
Berapa harganya? Ternyata dilepas 98.500 baht atau sekitar Rp 45,7 juta. Wow, mahal ya!
Yup, di Thailand harga sepeda motor memang relatif sedikit lebih tinggi ketimbang di Indonesia.
Model sebelumnya, Yamaha M-Slaz atau yang di Indonesia dikenal dengan Yamaha Xaber dijual 89,500 baht atau sekitar Rp 41,5 juta.
(BACA JUGA: Punya Warna Baru Buat R Series, Yamaha All New R15 Enggak Kebagian?)
Jadi, dari M-Slaz ke MT-15 memang mengalami kenaikan sebesar Rp 4,2 juta.
Kembali ke Indonesia, di Tanah Air, Xabre dijual hanya Rp 30,7 juta saja. Ya... kalau pun ada kenaikan harga diharapkan enggak sampai Rp 40 jutaan.
Apalagi secara spesifikasi, Yamaha MT-15 ini mirip sekali dengan Yamaha R15 yang dijual hanya Rp 35,9 juta saja.
Semoga saja di Indonesia masih di rentang Rp 35 jutaan ya!
(BACA JUGA: Yamaha Resmi Luncurkan MT-15, Disebut-sebut Jadi Pengganti Xabre)
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR