Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Forza 250 Turun Harga, Asal 2 Unsur Ini Gak Melejit

Joni Lono Mulia - Jumat, 2 November 2018 | 13:23 WIB
Honda Forza 250 gunakan windshield elektrik
Isal/GridOto.com
Honda Forza 250 gunakan windshield elektrik

Otomotifnet.com - PT Honda Astra Motor (AHM) telah mengumumkan harga resmi Forza 250 di pengujung Oktober 2018.

Motor matik  premium yang diluncurkan pada Agustus 2018 lalu di GIIAS itu dipatok dengan harga Rp 76,5 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

Lebih tinggi dari harga kisaran yang dirilis yaitu Rp 70 jutaan.

Perbedaan lebih tinggi dari harga Honda Forza 250 itu karena ada pemicunya, salah satunya menguatnya nilai kurs Dolar terhadap mata uang Rupiah

Meski begitu, harga resmi tersebut bisa saja berubah di tahun depan.

(BACA JUGA: Puluhan Pemotor Tuntun Motor, Ketika Lewat Depan Rumah Duka Tragedi Lion Air JT 610)

Sebagaimana dijelaskan Thomas Wijaya, Direktur Marketing AHM mengatakan, ada beberapa faktor yang membuat Honda nantinya melakukan penyesuaian harga Forza 250.

Apalagi, motor matik pesaing Yamaha XMAX 250 ini masih diimpor secara utuh (CBU) dari Thailand.

"Iya memang kemungkinan berubah (harganya) itu ada, kan dia itu produk impor jadi mengikuti perubahan nilai tukar dan PPnBM di tahun depan," ucap Thomas Wijaya saat ditemui di IMOS 2018, Kamis (1/11/2018).

"Berdoa saja semoga nilai tukar rupiah tidak naik lagi dari sekarang Rp 15 ribu, dan tidak ada kenaikan PPnBM," lanjutnya.

Meski begitu, Thomas Wijaya menambahkan bahwa pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk menurunkan harga.

(BACA JUGA: Hasil FP1 MotoGP Malaysia, Rossi Melesat, Yamaha Menjanjikan)

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa