Otomotifnet.com - Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, membahas soal komentar orang yang kerap menyinggung umurnya yang tak lagi muda untuk ukuran pembalap MotoGP.
Dalam beberapa kesempatan kritikan memang selalu tertuju kepada Valentino Rossi, khususnya ketika dia tidak berhasil mencapai posisi podium.
Hal tersebut juga sempat diucapkan oleh pengamat MotoGP, Carlo Pernat, yang menganggap kegagalan Valentino Rossi di MotoGP Australia 2018 karena faktor usia.
The Doctor, begitu julukan Valentino Rossi, saat ini menginjak usia 39 tahun.
(BACA JUGA: Direspons Positif, Pengendara Tuntun Motor Dua Rumah Sebelum Rumah Korban Jatuhnya Pesawat)
Dirinya tak menampik bahwa dia mendengar kritikan-kritikan tersebut.
"Setiap kali pembalap lain mengalahkan saya, mereka mengatakan saya harus pensiun," kata Valentino Rossi dikutip dari Marca.
"Itu benar, saya memang sudah mendengarnya berkali-kali, tetapi bagus apabila mereka tetap berpikir demikian," imbuh Valentino Rossi.
Valentino Rossi lebih lanjut juga mengungkapkan bahwa saat ini moralnya telah lebih baik.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Sampai Masuk Trek Sepang, Hampiri Anak Didiknya)
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | bolasport.com |
KOMENTAR