Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Protektor Spidometer Moto Skin, Kayak Layar Handphone

Parwata - Rabu, 5 Desember 2018 | 07:30 WIB
Pasang Protektor Spidometer Moto Skin
Rangga/OTOMOTIF
Pasang Protektor Spidometer Moto Skin

Otomotifnet.com - Mencegah lebih baik daripada mengobati.

Pepatah itu berlaku juga untuk segala hal, termasuk untuk spidometer, yaitu mencegah terjadinya goresan pada mikanya.

Karena jika tergores, maka tampilan jadi jelek dan melihat info yang disajikan pun jadi susah.

Untuk mencegah mika spidometer tergores juga melindungi dari benturan, dapat dipasang lapisan pelindung seperti Moto Skin.

Produk ini layaknya screen protector pada handphone.

Namun, bahannya lentur bukan seperti tempered glass.

“Terbuat dari TPU, bahan yang sama dengan yang digunakan di stiker anti gores pada supercar,” terang Trisno dari Digioto yang memasarkan produk asal Thailand ini.

(BACA JUGA: Biar Enggak Gaptek, Ini Cara Atur Kecerahan Spidometer Yamaha Lexi)

Tentu akan berguna sekali untuk melindungi mika dari goresan kuku jari dan kunci motor.

Bahkan juga bisa melindungi mika spido apabila terbentur sesuatu, seperti saat mengganti setang atau memasang aksesori.

Cara pemasangannya gampang banget.

Kali ini dicontohkan pada Yamaha XMAX.

Oiya, banderolnya berbeda untuk setiap motor, berkisar antara Rp 250-350 ribu.

Untuk maxi Yamaha ini dihargai Rp 300 ribu.

Lanjut ke pemasangan, pertama-tama bersihkan permukaan spidometer dari debu dan kotoran lainnya.

Pasang Protektor Spidometer Moto Skin (Gbr.1 )
Rangga/OTOMOTIF
Pasang Protektor Spidometer Moto Skin (Gbr.1 )

Gunakan lap yang sudah disediakan dalam kemasan (Gbr.1).

Pasang Protektor Spidometer Moto Skin (Gbr. 2)
Rangga/OTOMOTIF
Pasang Protektor Spidometer Moto Skin (Gbr. 2)

Editor : Iday
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa