Otomotifnet.com - Kecelakaan nahas menghancurkan sebuah Honda Jazz GD3 hingga tak berbentuk (13/12/18).
Seluruh bodi ringsek dan sudah tak bisa dikenali lagi bentuknya.
Mulai dari bodi belakang sampai depan semua terlipat ke tengah.
Kedua roda belakang tak lagi menapak aspal, sebab bodi belakang sudah tertarik ke depan.
(Baca Juga : Muka Innova Gabus dan Starlet Terlipat, Makan Jalan Lebih)
Peristiwa tragis ini terjadi karena Honda Jazz diimpit oleh dua truk yang ketiganya mengalami tabrakan beruntun.
Truk bernopol W 9001 UG yang dikemudikan DR (39) yang menabrak Jazz merah dari belakang di Jl Raya Boboh, Menganti, Gresik, Jawa Timur.
Akibatnya Jazz yang dikemudikan Wahyu Pambudi (30) terdorong maju dan menabrak truk di depannya yang dikemudikan Jasmari (39).
Akibatnya, Honda Jazz S 9704 UH berwarna merah itu ringsek depan belakang.
(Baca Juga : Kronologi Daihatsu Espas Terbakar, Terdorong Lalu Terlipat)
Editor | : | Iday |
KOMENTAR