Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jorge Lorenzo Sebut Ducati Tinggi Dan Besar, Honda Bikin Pede Nikung

Irsyaad Wijaya - Kamis, 3 Januari 2019 | 20:30 WIB
Jorge Lorenzo mengenakan polo shirt tim Repsol Honda
Instagram @jorgelorenzo99
Jorge Lorenzo mengenakan polo shirt tim Repsol Honda

Otomotifnet.com - Setelah resmi berseragam Repsol Honda, Jorge Lorenzo mulai buka suara soal motor.

Lorenzo sudah merasa bebas untuk bersuara, dan langsung membandingkan Honda RC213V dengan Ducati Desmosedici.

Dia meraasakan ada perbedaan besar antara kedua motor saat ditunggangi di trek.

"Musim lalu aku mengendarai motor yang benar-benar berbeda," ungkap Lorenzo dikutip dari Vroom-Magazine.com.

"Motor Ducati sangat besar dan tinggi, mungkin terlalu besar untukku," jelas Lorenzo.

Jorge Lorenzo dan Desmosedici GP18
Ducati MotoGP
Jorge Lorenzo dan Desmosedici GP18

(Baca Juga : Launching Tim Repsol Honda Paling Ditunggu Meski Bukan di Indonesia)

Sedangkan menurut Lorenzo, dimensi RC213V pas dan lebih enak dikendarai.

"Honda lebih cocok denganku dari segi ukuran, lebih kompak, kecil, dan lebih rendah, jadi aku bisa menikung dengan miring lebih baik," sambungnya.

Dengan kebebasan menikung lebih baik, Lorenzo merasa lebih pede.

"Aku merasa lebih pede saat masuk tikungan, karena semakin kau bisa dekat dengan aspal, semakin pede juga, impresi pertamanya positif dan aku melihat banyak potensi di sana," tuntasnya.

Jorge Lorenzo.
MotoGP
Jorge Lorenzo.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa