Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kayak Camry, Avanza Dan Xenia Baru Punya Banyak Tombol Operasi AC

Ignatius Ferdian - Senin, 7 Januari 2019 | 10:23 WIB
Bedah tombol AC digital Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza
Instagram @indra_fathan
Bedah tombol AC digital Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza

Otomotifnet.com - AC digital yang dikontrol melalui panel dengan sejumlah tombol jadi salah satu ubahan andalan di Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza 2019.

Pada model Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza sebelumnya, untuk mengatur kecepatan fan dan dinginnya AC masih mengunakan kenop putar.

Berdasar foto-foto bocoran yang diterima, pada panel AC digital Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza 2019 total ada 8 buah tombol.

Persis Camry yang masing-masing tombol memiliki fungsi terpisah. 

Bedanya, penempatan tombol-tombol AC di sedan mewah itu lebih rapi.

Namun, kalau dikelompokkan berdasar fungsinya menjadi 6 jenis tombol.

Berikut penjelasan fungsi tombol di panel AC digital Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza 2019.

(Baca Juga : Heboh 'Tarif' Artis Rp 80 Juta, Bisa Dapat Avanza, Innova, Vios Bekas)

Tombol pengaturan suhu AC Toyota Avanza 2019
Instagram @indra_fathan
Tombol pengaturan suhu AC Toyota Avanza 2019

1. Pengaturan Suhu (2 tombol)

Untuk pengaturan suhu ada 2 buah tombol yang diberi gambar simbol serpihan salju.

Bedanya pada ukuran, tombol atas simbol serpihan saljunya lebih besar dibanding tombol bawah.

Jadi untuk membuat embusan udara AC yang keluar menjadi lebih dingin, tekan tombol atas.

Sebaliknya, untuk mengurangi tekan tombol bawah.

Perubahan temperatur ditampilkan melalui grafik batang 7 tingkat di layar AC sisi kiri.

(Baca Juga : Avanza-Xenia Seken Lemas Di Show Room Ini, Mobil Pintu Geser Diincar)

Editor : Iday
Sumber : Gridoto

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa