Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Naikkan Harga Tahun 2019, Berlaku Untuk Semua Model

Ignatius Ferdian - Jumat, 11 Januari 2019 | 09:00 WIB
Logo Toyota
RR Inne Aveline/GridOto.com
Logo Toyota

Otomotifnet.com - Para produsen otomotif biasa menaikkan harga kendaraannya di awal tahun, salah satunya adalah PT Toyota Astra Motor (TAM).

Kenaikan harga disebabkan pajak kendaraan bermotor yang dikoreksi setiap tahunnya.

Selain itu faktor kenaikan harga juga bisa beragam, mulai dari ongkos produksi, logistik, pajak BBN, dan lainnya.

Fransiscus Soerjopranoto, Executive GM Marketing TAM mengatakan, kenaikan diberlakukan untuk seluruh model kendaraannya.

(Baca Juga : Dana Rp 80 Jutaan, Dapat Empat Mobil Honda Ini, Brio Bisa Dibungkus)

"Semua model, kalau ditanya kenaikan berapanya itu tergantung BBN (biaya balik nama) masing-masing model ya," ujar pria yang akrab disapa Soerjo ini saat dihubungi, Kamis (10/1/2019).

"Bukan hanya Toyota saja, tapi semua pabrikan juga seperti itu," imbuhnya.

Lantas, seberapa besar kenaikan harga yang diterapkan Toyota untuk produknya di awal tahun 2019 ini?

"Kalau normalnya sih di bawah 5 persen (kenaikan harganya)," tutup Soerjo.

(Baca Juga : Heboh 'Tarif' Artis Rp 80 Juta, Bisa Dapat Avanza, Innova, Vios Bekas)

Dari data yang diperoleh, rata-rata kenaikan produk Toyota CKD (completely knock down) di rentan Rp 1 juta sampai Rp 4 juta.

Sedangkan untuk produk CBU (completly built up) tingkat kenaikan berbeda, yang mendapatkan variasi penyesuaian mulai Rp 3 juta hingga Rp 25 juta.

Editor : Iday
Sumber : Gridoto

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa