Otomotifnet.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI), distributor resmi kendaraan Mitsubishi mencetak penjualan retail sebesar 146.805 unit.
Persisinya pada periode Januari – Desember 2018.
Angka penjualan tersebut naik lebih dari 84% dibanding periode sebelumnya.
Sekaligus meningkatkan persentase pangsa pasar kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia menjadi 14,2%.
Angka penjualan tersebut sekaligus menjadi angka penjualan terbesar untuk model kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi, selama 48 tahun kehadiran kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia.
Kendaraan penumpang Mitsubishi berkontribusi terbesar dengan 98.964 unit dan lini kendaraan niaga ringan 47.841 unit.
Baca Juga : Mitsubishi Xpander 'Kebangetan', Sampai 50 Ribu Kilometer Semua Gratis
Kontribusi signifikan diberikan kendaraan penumpang yang naik lebih dari 174% dari periode sebelumnya.
Didominasi model Xpander yang berkontribusi 70 persen dari total penjualan.
Mitsubishi Motors memiliki ‘heritage’ di kendaraan niaga yang sangat kuat di Indonesia.
Namun sebagai penantang di pasar kendaraan penumpang di di tahun 2018 berhasil mencatat banyak prestasi dalam kiprah Mitsubishi Motors di Indonesia.
Dari menjadi distributor Mitsubishi Motors dengan penjualan terbesar di dunia, hingga capaian angka penjualan kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi terbesar selama berbisnis di Indonesia selama 48 tahun.
"Hal ini tentunya tak lepas dari penerimaan masyarakat yang begitu baik atas produk kendaraan Mitsubishi yang dipasarkan di Indonesia"
"Juga menunjukkan bagaimana brand Mitsubishi Motors semakin mendapat kepercayaan serta dapat meningkatkan kepuasan konsumen atas produk dan layanan purna jual yang diberikan,” ujar Irwan Kuncoro, Direktur Penjualan dan Pemasaran PT MMKSI dalam siaran persnya.
Saat ini jaringan diler kendaraan penumpang Mitsubishi di Indonesia berjumlah 125 outlet yang tersebar diseluruh Indonesia.
Seiring meningkatnya volume penjualan Mitsubishi di segmen kendaraan penumpang dan niaga ringan, PT MMKSI menargetkan total 143 outlet diler kendaraan penumpang Mitsubishi dapat diresmikan pada akhir Maret 2019.
Editor | : | Iday |
KOMENTAR