Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Truk Terguling Yang Bawa Ertiga Gendong 6 Mobil, Kaca Samping Pecah

Ignatius Ferdian - Senin, 25 Februari 2019 | 16:30 WIB
Truk pembawa 6 unit All New Ertiga lami kecelakaan (24/2)
Instagram.com/camera_penjuru
Truk pembawa 6 unit All New Ertiga lami kecelakaan (24/2)

Otomotifnet.com - Truk pembawa All New Ertiga terbalik saat melewati sebuah jalan tanjakan.

Peristiwa tersebut terjadi di daerah Jambu, Ambarawa, Kab. Semarang, Jawa Tengah atau di jalan yang sering dikenal dengan tanjakan Ketekan (24/2/2019).

Berdasarkan informasi truk membawa 6 unit Suzuki All New Ertiga.

Akibat kecelakaan ini, beberapa bagian dari truk dan juga mobil bawaan mengalami beberapa kerusakan.

Di antaranya dua mobil yang kaca bagian sampingnya pecah.

(Baca Juga : Truk Bawa Ertiga Baru Rebah di Tanjakan, Mobil Mulus Jadi Tanda Tanya)

"Enggak ada yang rusak parah, cuma 2 mobil pecah kaca di bagian samping," ujar Andy, saksi di tempat kejadian saat dihubungi.

Setelah peristiwa tersebut terjadi, Andy juga bilang pihak Suzuki juga sudah menuju ke tempat kejadian.

"Bos dari suzuki tadi malam sudah mendatangi lokasi secara langsung," tambahnya tanpa memperinci bos dari dealer atau pusat.

Sayang belum diketahui kronologi dan penyebab truk tersebut mengalami kecelakaan dan bagaimana nasib mobil tersebut nantinya.

(Baca Juga : Toyota Avanza Pisah Bodi, Mesin Lepas Disambar Kereta, Nasib Penumpang Mengejutkan)

Hanya saja disebut tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

Berikut video pasca kecelakaan tersebut yang diunggah di akun @camera_penjuru.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa