Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Vellfire Dijual Rp 95 Juta, Pembeli Curiga, Empat Orang Diringkus

Irsyaad Wijaya - Jumat, 15 Maret 2019 | 18:30 WIB
Toyota Vellfire milik Nazaruddin
Tribunnews.com/Ria Anatasia
Toyota Vellfire milik Nazaruddin

Otomotifnet.com - Kasus penjualan mobil hasil penggelapan yang dijual murah terungkap.

Mencengangkannya, Toyota Vellfire dijual para penadah cuma Rp 95 juta!

Modus untuk mengelabuhi calon pembeli, para pelaku mengatakan MPV premium itu dalam proses kredit dan angsuran menunggak.

Para pelaku yang berjumlah empat orang akhirnya berhasil diringkus Subdit Ranmor Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

(Baca Juga : Buntut Kasus Penggelapan, Hyundai Cabang Semarang Kecewa Putusan Pengadilan)

Penangkapan dilakukan di SPBU TB Simatupang, Jaktim, (11/3).

Keempat pelaku yang dibekuk dan berperan sebagai penadah itu adalah CH (33), JK (30), RP (28) dan JB (51).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, dari tangan mereka berhasil disita satu unit Toyota Vellfire warna putih, tahun 2009 yang dipindahtangankan karena menunggak kredit.

Para pelaku diketahui sudah mengganti pelat nomor dari sebelumya B 5 FAN menjadi B 117 SHD.

(Baca Juga : Cowok Dilaporkan Tiga Cewek, Gelapkan Motor Modus Pacaran )

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa