Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Meikarta dan IMI Jabar Jabat Tangan Buka Lahan Latihan

toncil - Sabtu, 23 Maret 2019 | 16:35 WIB
Meikarta dan IMI Jabar Jabat Tangan Buka Lahan Latihan
Istimewa
Meikarta dan IMI Jabar Jabat Tangan Buka Lahan Latihan

Otomotifnet.com - Practice makes perfect,  ungkapan itu sangat sering dipakai oleh banyak cabang olahraga.

Tak terkecuali para atlet di motorsport. 

Sayangnya sampai saat ini masih banyak atlet yang merasa kesulitan mencari lahan untuk dijadikam tempat latihan atau bahkan event. 

Melihat hal ini,  pihak IMI Pengprov Jabar giat mencari lokasi dan bekerja sama dengan banyak pihak untuk 'membuka'  lahan dan dijadikan tempat latihan. 

Setelah beberapa waktu lalu 'membuka'  jalan di daerah Cimahi,  terobosan paling baru bekerja sama dengan pihak property Meikarta di Cikarang, Jabar.

Punya lahan yang cukup luas,  Meikarta mengikat kerja sama dengan IMI Pengprov Jabar untuk pemanfaatan lahan yang ada.  

Sampai saat ini sudah satu event terselenggara dan latihan cabang drift dan gymkhana di Central Park,  Meikarta, Cikarang (16/3).

Disediakan lahan latihan
Disediakan lahan latihan

Latihan ini bertujuan memperkenalkan trek balap roda empat di Meikarta kepada para penggiat olahraga otomotif di Jawa Barat.

“Kami harapkan dengan adanya trek ini dapat mengembangkan olahraga otomotif di Jawa Barat, khususnya drifting dan gymkhana”, kata Fredi Rostiawan,  Kabid Olahraga Mobil IMI Pengprov Jabar.  

Lahan Central Park Meikarta luasnya sekitar 100 hektar. 

Lahan ini memang dibangun dan dikembangkan untuk kegiatan olahraga. 

Sementara,  untuk lahan latihan dipakai drifting dan gymkhana berukuran 480x100 meter.  

Sangat cukup untuk sekedar melatih dan mengembangkan skill yang ada.  

“Dengan kehadiran Central Park diharapkan agar perhelatan olahraga dan event lainnya tidak hanya diselenggarakan di Jakarta, tetapi bisa juga digelar di Meikarta” kata Andika Pratama,  Event Manager Meikarta. 

Selain ketersediaan lahan,  posisi Meikarta juga terbilang strategis. 

Tidak terlalu jauh dari Bandung,  Jakarta,  bahkan Cirebon.  Mudah untuk dijangkau. 

Ayo,  lahan sudah ada,  tinggal pihak atlet,  dan IMI Pengprov Jabar menggiatkan latihan. 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa