Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Detail Ban Battlax S22 yang Akan Jadi Favorit Pencinta Cornering

Antonius Yuliyanto - Jumat, 5 April 2019 | 10:30 WIB
Menikung maksimal, label S22 tergerus aspal
Aant
Menikung maksimal, label S22 tergerus aspal

Otomotifnet.com - Ban Bridgestone Battlax Hypersport S22 dirancang punya salah satu keunggulan cornering speed yang lebih baik 15% dibanding Battlax S21.

Dan ternyata di detail permukaannya juga ada tanda yang pasti akan jadi favorit buat yang suka cornering.

"Di bagian pinggir kini ada label S22, yang mana kalau kena berarti menikungnya sudah maksimal," terang Darius Teng, General Manager PT Jetwin International Motorindo, selaku official distributor ban motor Bridgestone di Indonesia.

Artinya kalau label S22 itu enggak kena, yang naik motor menikungnya masih belum maksimal.

(Baca Juga : Ini Yang Baru Di Vespa Primavera Dan Sprint, Kekinin Dengan Lampu LED)

Asyik kan jadi bisa buat bahan evaluasi atau malah kompetisi dengan sesama pengguna Battlax S22.

Metode ini sebenarnya sudah diaplikasikan di beberapa merek lain, seperti Metzeler.

Sebagai tambahan, Battlax S22 ini akan masuk Indonesia tak lama lagi. "Sekitar awal Mei," lanjut Darius yang menemani OTOMOTIF ke Jerez.

Ukuran ban Battlax S22 yang akan dipasarkan terdiri dari 120/70ZR17 untuk ban depan, lalu yang belakang meliputi 160/60ZR17, 180/55ZR17, 190/50ZR17, 190/55ZR17 dan 200/55ZR17.

Soal harga ternyata masih cukup terjangkau.

(Baca Juga : Yamaha XMAX Elegan Pakai Jok Versi Iron Max Eropa, Pasangnya Mudah!)

"Harga hanya beda sedikit dari Battlax S21, paling naik sekitar 3 persen. Buat sport 250 cc seperti Ninja sepasang masih sekitar Rp 3 jutaan," imbuh Darius.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa