Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mazda Resmi Buka Dealer Terbesarnya di Indonesia, Angkat Citra Premium

Panji Nugraha - Senin, 20 Mei 2019 | 19:55 WIB
Mazda buka dealer baru terbesar di Indonesia
F Yosi
Mazda buka dealer baru terbesar di Indonesia

PT. Eurokars Motor Indonesia (EMI), pemegang merek Mazda di Indonesia resmi memperkenalkan flagship dealer Mazda terbarunya di daerah Simprug, Jakarta Selatan.

Mazda Simprug diklaim sebagai dealer Mazda terbesar di Indonesia saat ini.

Mazda Simprug punya luas bangunan 7.070 meter persegi yang berdiri di atas lahan seluas 2.645 meter persegi.

Bangunannya lima tingkat dan satu basement ini, terdiri dari ruang pamer utama dengan nuansa premium di lantai dasar dapat memajang 12 unit Mazda.

Ruang bengkel (workshop) berada di lantai tiga dengan 9 service bay.
F Yosi
Ruang bengkel (workshop) berada di lantai tiga dengan 9 service bay.

Ada lantai mezzanine berdesain premium sebagai ruang tunggu berdesain modern minimalis bergaya premium.

Ruang bengkel (workshop) berada di lantai tiga dengan 9 service bay.

Di lantai empat terdapat ruangan National Training Center, sebagai pusat pelatihan bagi seluruh mekanik dan tenaga penjual Mazda.

Buat yang mencari unit mobil bekas Mazda ada ruang pamer bagi “Mazda Certified Pre-Owned" Di ruang basement.

“Mazda Simprug menjadi dealer Mazda yang paling modern di Indonesia yang menerapkan standard layanan internasional sesuai dengan arahan Mazda Corporation di Jepang,”

”Identitas terkini yang diimplementasikan pada dealer Mazda Simprug, dapat turut memperkuat citra merek premium yang dimiliki oleh Mazda," jelas Roy Arman Arman Arfandy, Presiden Direktur PT Eurokars Motor Indonesia di Mazda Simprug hari ini (20/5).

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa