Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Terios Diterjang Kereta Api, Cerita Dramatis Penjaga Palang Nyaris Ikut Jadi Korban

Irsyaad Wijaya - Senin, 1 Juli 2019 | 16:30 WIB
Kondisi Daihatsu Terios yang terlibat kecelakaan dengan kereta Api
Tribun Cirebon
Kondisi Daihatsu Terios yang terlibat kecelakaan dengan kereta Api

Seketika, penjaga palang dan rekannya berusaha mendorong mobil mundur.

Merekan berdua pun sudah teriak dan menggebrak bodi mobil agar penumpang keluar, namun tak ada satu pun penumpang yang turun.

Bahkan, satu penjaga palang nyaris ikut menjadi korban saat berusaha menyelamatkan penumpang.

"Beruntung salah satu penjaga pintu yang masih berusaha mendorong mobil korban segera ditarik oleh rekannya sehingga selamat dari kecelakaan," kata AKBP M Yoris MY Marzuki, Kapolres Indramayu.

Mobil yang berisi 8 penumpang itu tidak berhasil diselamatkan dan terseret kereta api sekitar 100 meter.

(Baca Juga: Daihatsu Terios Tercabut 8 Nyawa, 'Ditebas' Kereta Api, Saksi: Penumpang Tak Mau keluar)

Kondisi rusak parah Daihatsu Terios setelah dihantam Kereta Api
Tribun Cirebon
Kondisi rusak parah Daihatsu Terios setelah dihantam Kereta Api

Sebelumnya, AKBP M Yoris mengatakan korban yang merupakan Kepala KUA Kecamatan Patrol pergi bersama istri, Dian Kudprihatini dan anak-anaknya.

Mereka berencana menjemput keluarga yang berada di Blok Sarimulya, Desa Temiyangsari, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu pada siang harinya.

 

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Detik-detik Mobil Ditabrak Kereta di Indramayu, Penjaga Pukul Mobil, Teriak Minta Penumpang Keluar

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa