Otomotifnet.com - Yamaha Vega Force punya warna serta striping baru yang lebih sporty.
Total ada dua warna baru yang dihadirkan Yamaha Indonesia Motor Manfacturing buat motor bebek ini.
Yakni metallic black dan metallic red yang dipadukan dengan striping baru berkarakter tegas.
Untuk warna metallic black perpaduan stripingnya dengan kombinasi merah dan abu-abu.
(Baca Juga: Test Ride Yamaha Vega Force, Torsi Besar Irit Bensin )
Sementara warna metallic red, stripingnya beraksen putih dan hitam.
“Penyegaran yang dilakukan terhadap Yamaha Vega Force, merupakan upaya untuk memanjakan konsumen agar meningkatkan rasa bangga saat menaikinya,” jelas Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing PT Yamaha indonesia Motor Mfg dari siaran persnya.
Untuk mesin, masih dibekali dengan kapasitas 114 cc, SOHC yang berstandar Euro3 yang menggunakan forged piston
Berpasokan bahan bakar injeksi, power dari Yamaha Vega Force ini sebesar 8,59 dk dengan torsi 9,53 Nm.
Urusan harga, Yamaha Vega Force ini dijual seharga Rp 16,06 juta untuk versi pelek racing atau cast wheel.
Sementara Vega Force yang masih memakai pelek jari-jari dibanderol Rp 15,150 juta (OTR DKI Jakarta).
Editor | : | Iday |
KOMENTAR