Otomotifnet.com - Santer terdengar, Jorge Lorenzo dan pembalap tim KTM Johann Zarco bakal dibuang tim mereka masing-masing.
Walaupun baru setengah musim, namun negosiasi tim-tim MotoGP untuk pembalap musim 2020 sudah berlangsung.
Hampir sebagian besar tim balap enggak mengubah komposisi pembalapnya.
Valentino Rossi dan Maverick Vinales tetap akan membela tim pabrikan Yamaha.
(Baca Juga: Kabar Pemecetan Jorge Lorenzo Semakin Jelas, Petinggi Honda Jepang Ikutan Ngomong)
Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci posisinya juga terbilang aman di tim Mission Winnow Ducati.
Namun nasib kurang beruntung tengah dialami Lorenzo dan Zarco karena belum bisa memberikan hasil positif untuk tim mereka.
Itu membuat nasibnya di ujung tanduk.
Jika sampai akhir musim Lorenzo belum bisa menunjukkan kehebatannya, maka Honda akan menggantikannya dengan pembalap lain.
Dua nama sudah mencuat untuk menggantikan Lorenzo.
Takaaki Nakagami (LCR Honda) dan Alex Marquez (Marc VDS-Moto2) menjadi kandidat kuat untuk mendepak Lorenzo.
Pembalap lain yang santer dibicarakan akan dicopot dari tim adalah Johann Zarco.
Masa depan pembalap yang direkrut KTM di awal musim ini menjadi tak menentu setelah terus tampil melempem.
Kecemerlangan Johann Zarco kala tampil bersama Yamaha Tech3 pada musim 2017-2018 seolah tak lagi berbekas.
(Baca Juga: Dikabarkan 'Crash' Dengan KTM Dan Akan Pindah ke World Superbike, Johann Zarco: Itu Tidak Benar)
Miguel Oliviera, pembalap Red Bull KTM Tech3, dirumorkan telah disiapkan oleh pabrikan asal Austria itu untuk menggantikan posisi Johann Zarco.
Oliveira dinilai menjadi sosok yang pas untuk mendampingi Pol Espargaro karena sama-sama memiliki pengalaman cukup panjang berkendara di atas KTM RC16.
16 poin yang diraih Johann Zarco sepanjang paruh musim 2019 hanya membawanya bertengger di posisi ke-17.
Posisi Zarco terpaut jauh dari rekan setimnya, Pol Espargaro, yang saat ini bercokol di peringkat ke-10 dengan koleksi 56 poin.
Dengan sepuluh seri tersisa, segala macam peluang masih terbuka sebelum komposisi final kontestan Kejuaraan Dunia MotoGP 2020 diumumkan.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | BolaSport.com |
KOMENTAR