Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha TMAX DX Kena Potongan Harga, Turun Rp 20 Juta, Cicilan Mulai Rp 5 Jutaan

Ignatius Ferdian - Senin, 19 Agustus 2019 | 12:30 WIB
Yamaha TMAX DX
Otomotif
Yamaha TMAX DX

Otomotifnet.com - Peminat skutik Maxi Yamaha memang sedang naik-naiknya, terutama model bermesin 155 cc seperti NMAX dan Aerox.

Namun bagi yang ingin naik kelas bisa memilih XMAX dengan mesin 250 cc, dan tertinggi ada TMAX DX yang mengusung mesin berkubikasi 530 cc.

Dan ternyata khusus buat peminat TMAX DX lagi ada promo khusus di Yamaha Mekar Motor Bintaro berupa potongan harga dan bonus helm premium sob.

"Harga awalnya Rp 319 juta sekarang jadi Rp 299 juta (on the road Jakarta)," kata Arief RB, Sales & Distributor Manager Prime Gears di Bogor (17/8/2019).

(Baca Juga: Suzuki Katana Dijual di Indonesia Kisaran Rp 500 Juta, di Thailand Cuma Separuhnya!)

Kemudian pembeli motor ini juga akan mendapatkan sebuah helm Arai VZ Ram senilai Rp 8 Jutaan dan helm Cargloss.

Program ini merupakan kerjasama antara Yamaha Mekar Bintaro dan Prime Gears, selaku distributor helm Arai yang masih merupakan satu grup.

Dengan potongan harga itu, maka cicilan termurah untuk Yamaha Tmax DX ada diangka Rp 5,997 juta untuk tenor 35 bulan.

Yamaha Mekar Motor Bintaro sendiri menawarkan opsi tenor cicilan 11 bulan, 23 bulan dan maksimal 35 bulan. Promo ini berlaku sampai Desember 2019.

(Baca Juga: Kawasaki Ninja 250, Yamaha R25, dan Honda CBR250RR Update Harga Terbaru)

Tertarik? Berikut simulasi kredit lengkapnya untuk pembelian Yamaha Tmax DX.

Tenor 11 Bulan

Uang          Muka Angsuran
Rp 115 juta Rp 19,979 juta

Rp 125 juta Rp 18,955 juta

Rp 140 juta Rp 17,435 juta

Rp 155 juta Rp 15,915 juta

Tenor 23 Bulan

Uang          Muka Angsuran

Rp 120 juta Rp 10,435 juta

Rp 130 juta Rp 9,911 juta

Rp 145 juta Rp 9,125 juta

Rp 160 juta Rp 8,338 juta

Tenor 35 Bulan

Uang          Muka Angsuran

Rp 125 juta Rp 7,495 juta

Rp 140 juta Rp 6,934 juta

Rp 150 juta Rp 6,561 juta

Rp 165 juta Rp 5,997 juta

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa