Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Alphard Atta Halilintar Disorot, Pelat Nomor 'Ashiap' Palsu, Sudah Dipakai Vario

Ignatius Ferdian - Senin, 11 November 2019 | 22:00 WIB
Atta Halilintar menunjuk pelat nomor Toyota Alpard miliknya
FB Fatih Alexander Teddy
Atta Halilintar menunjuk pelat nomor Toyota Alpard miliknya

Otomotifnet.com - Beberapa waktu lalu, Youtuber Atta Halilintar mengenalkan salah satu koleksi mobilnya, yaitu Toyota Alphard.

Namun bukannnya fokus ke mobilnya, ternyata ada yang bikin penasaran sama pelat nomornya.

Pelat nomor yang terpasang sesuai dengan tagline Atta Halilintar, yakni 'Ashiap'.

Namun di Toyota Alphard milik Atta Halilintar tertulis 'AA 5144 PP'.

(Baca Juga: Emisi Mobil Diesel Turun Lebih Cepat Pakai B30, Ini Penjelasannya)

Namun kalau dilihat dari database Samsat, pelat nomor 'AA' merupakan kendaraan asal Kebumen, Wonosobo, dan Magelang.

Sayangnya, pelat nomor yang terpasang dari mobil mewah itu bisa dibilang palsu.

Salah satunya dibuktikan postingan Facebook milik Fatih Alexander Teddy, yang membuktikan pelat nomor palsu itu.

Adalah Honda Vario 125, pemilik asli nomor kendaraan 'AA 5144 PP' itu.

(Baca Juga: Indonesia Dinilai Tangguh Hadapi Era Mobil Listrik, Cadangan Nikel Siap Jadi Bekal)

Pelat nomor 'AA 5144 PP' asli adalah milik Honda Vario 125 asal Wonosobo, Jawa Tengah.
Database Samsat Jawa Tengah
Pelat nomor 'AA 5144 PP' asli adalah milik Honda Vario 125 asal Wonosobo, Jawa Tengah.

Honda Vario 125 warna putih itu merupakan rakitan Honda tahun 2013.

Dari catatan database Samsat Jawa Tengah, Honda Vario 125 itu tercatat di Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah.

Masa akhir STNK motor matik itu masih panjang, yaitu berakhir hingga Mei 2023.

Setelah dicek oleh penulis melalui aplikasi Sakpole atau Sistem Administrasi Kendaraan Pajak Online Jawa Tengah, pelat nomor itu memang milik Honda Vario.

Terlepas dari kebutuhan apapun, memasang pelat nomor haruslah sesuai dengan kendaraan tersebut.

Hal itu mencegah dari tindakan kejatahan, termasuk pencurian.

Editor : Iday
Sumber : Motorplus Online,Facebook.com/Fatih Alexander Teddy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa