Beberapa cara dapat dilakukan untuk mengalihkan pikiran tersebut, salah satunya adalah dengan menggunakan pengharum mobil yang tepat, sehingga bau tak sedap pun hilang di dalam mobil.
Ada banyak cara menghilangkan bau AC, apek, dan busuk dalam mobil. Bau tak sedap itu biasanya disebabkan oleh kotoran yang masuk melalui kolong AC, asap knalpot dan asap rokok.
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap
Rajin membersihkan evaporator yang kotor, karena bisa menimbulkan bau tak sedap terhembus begitu menyalakan AC.
Tidak menyimpan makanan di mobil, karena dalam waktu lama aromanya akan cepat menyebar.
Udara dalam kabin mobil akan dengan cepat berubah seiring dengan aroma makanan.
Hindari membuka kaca saat kendaraan sedang melaju di keramaian, agar bau dari luar tidak masuk ke dalam mobil dan terhirup melalui kolong AC.
Tidak merokok di dalam mobil, karena asap rokok sangat mudah melekat dan menempelkan aromanya, juga mudah mengendap di dalam filter AC mobil, sehingga menimbulkan bau tak sedap.
Bila perjalanan anda melewati pegunungan, buka semua kaca mobil dan biarkan udara segar alami masuk ke dalam mobil.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR