Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Vario 150 Berkaki PCX, Sok Belakang Mentereng, Kesan Mewah Mencuat

Panji Nugraha - Sabtu, 21 Desember 2019 | 12:15 WIB
Honda Vario 150 Berkaki PCX, Sok Belakang Gold Mentereng, Kesan Mewah Mencuat
Fajrin
Honda Vario 150 Berkaki PCX, Sok Belakang Gold Mentereng, Kesan Mewah Mencuat

Otomotifnet.com - Richardus Presandanu seorang pebengkel yang menjual berbagai macam aksesori untuk skutik, tak heran jika motor di rumahnya pun didandani biar kece, jadi enggak kalah dari motor para customer-nya.

Termasuk All New Honda Vario 150 yang baru saja dipinang untuk istrinya. “Ganti beberapa part agar lebih ‘cantik’ dan enak dipandang,” buka Danu, sapaannya.

Danu tentu mengerjakan sendiri di workshop-nya yaitu RD Matic Shop. Pertama yang dikerjakan mengganti lingkar roda.

“Biar terlihat lebih sporty, pelek diganti kepunyaan Honda PCX keluaran 2018 dari Thailand,” ungkapnya.

(Baca Juga: Emblem Honda Vario Bisa Menyala, Bukan Acrylic, Cukup Kirim Bodi)

Penerangan utama sudah diganti proyektor Mitsubishi Pajero Sport Dakar dan Honda HR-V
Fajrin
Penerangan utama sudah diganti proyektor Mitsubishi Pajero Sport Dakar dan Honda HR-V

Bentuknya persis PCX lokal, palang 8 mirip kipas bedanya rem belakang masih teromol.

“Karet bundar alias ban pakai Corsa R46 berukuran 90/80-14 untuk depan, belakang pakai Mizzle MR01 berukuran sama, tetapi profil bannya lebih lebar,” lanjut pria yang membuka workshop di Jl. Ruby 3 Blok B1/12, Kembangan Utara, Jakarta Barat.

Danu juga mengganti perangkat pengereman.

“Mulai dari master rem depan saya percayakan KTC, kalau buat belakang pakai CRG agar cengkraman jari lebih nyaman menekan rem,"

Spion menggunakan kepunyaan Honda Click Thailand
Fajrin
Spion menggunakan kepunyaan Honda Click Thailand

"Kalau kalipernya saya pakai kepunyaan PCX 2018 yang ditemani disc brake Waszs berukuran 220 mm dan slang rem HEL,” ungkap Danu.

Berikutnya sokbreker belakang pakai Ohlins berukuran 330 mm yang warnanya terlihat mentereng dan mewah, serasi dengan pelek PCX.

Makin mewah dan beda dari Vario 150 kebanyakan, setelah beberapa aksesori dipasang, seperti spion Honda Click dan cover CVT PCX Thailand.

Tidak ketinggalan hugger Honda AirBlade yang memiliki ukuran lebih panjang dari hugger standar Vario 150.

Master rem dan throttle gas mempercayakan dari KTC
Fajrin
Master rem dan throttle gas mempercayakan dari KTC

Terakhir makin terlihat beda setelah bodi oleh Danu diganti dengan kepunyaan Honda Click 125 Thailand, yang plug and play ke Vario 150 di Indonesia.

Tambahannya beberapa area seperti sepatbor depan yang diberi aksen carbon kevlar.

Saat dipakai istri belanja, jadi paling beda dibanding Vario milik ibu-ibu yang lain deh! Fajrin

Pelek PCX Thailand bersanding dengan disc brake Waszs dan selang rem HEL
Fajrin
Pelek PCX Thailand bersanding dengan disc brake Waszs dan selang rem HEL

RD Matic Shop : 0817-9989-298

 

Perangkat gas buang mengandalkan produk Daeng SAI4 dari Thailand
Fajrin
Perangkat gas buang mengandalkan produk Daeng SAI4 dari Thailand

Sokbreker belakang pakai Ohlins berukuran 330 mm
Fajrin
Sokbreker belakang pakai Ohlins berukuran 330 mm

Honda Vario 150 Berkaki PCX, Sok Belakang Gold Mentereng, Kesan Mewah Mencuat
Fajrin
Honda Vario 150 Berkaki PCX, Sok Belakang Gold Mentereng, Kesan Mewah Mencuat

Data modifikasi

Ban depan          : Corsa R46 90/80-14

Ban belakang       : Mizzle MR01 90/80-14

Pelek depan        : PCX 2018 Thailand 2.15x14

Pelek belakang     : PCX 2018 Thailand 3.50x14

Disc brake         : Waszs 220 mm PCX 2018

Kaliper            : PCX 2018

Selang rem         : HEL

Master rem depan   : KTC radial

Master rem belakang : CRG GP

Spion              : Honda Click

Projector          : RIC Lighting

Jok                : MBtech

Cover CVT          : Honda PCX CBU

Sokbreker belakang : Ohlins 330 mm

Hugger             : Honda AirBlade Vietnam

Cover knalpot      : Honda AirBlade Vietnam

Cover Radiator     : Custom almunium

Knalpot            : Daeng SAI4 Thailand

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa