Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Kebanjiran Luar Dalam, Oli Sampai Busi Wajib Dicek, Cegah Mesin Ambrol

Ignatius Ferdian - Senin, 6 Januari 2020 | 18:10 WIB
Ilustrasi Yamaha NMAX kebanjiran sampai jok motor.
FB Martin Christoper
Ilustrasi Yamaha NMAX kebanjiran sampai jok motor.

Otomotifnet.com - Ada beberapa komponen yang bisa dicek sendiri saat Yamaha NMAX terendam banjir.

Bisa dibilang ini semacam pertolongan pertama agar kerusakan Yamaha NMAX enggak parah.

"Setelah Yamaha NMAX terendam banjir, jangan langsung menyalakan mesin motor," buka Yoga Ningrat, pemilik bengkel spesialis Maxi Yamaha dan big scooter, Yoga Motoshop.

"Takutnya air yang masuk ke ruang bakar malah ikut terkompresi dan berisiko muncul water hammer," jelas Yoga.

(Baca Juga: BPKB Dan STNK Kena Banjir Bisa Diganti, Ini Syarat Dan Prosedurnya)

Oli Gardan yang tercampur dengan air
Facebok/Komunitas Yamaha NMAX Indonesia
Oli Gardan yang tercampur dengan air

Pertama yang harus diperiksa saat Yamaha NMAX terendam banjir adalah sistem pelumasan.

"Enggak cuma oli mesin saja, oli gardan juga diperiksa, apakah masih normal atau sudah tercampur dengan air," kata Yoga yang buka bengkel di Jalan Bulak Ringin No. 88a, Cibubur, Jakarta Timur ini.

Setelah oli, jangan lupa untuk cek busi, hal ini juga bisa dilakukan sendiri.

"Pastikan busi dan cop businya enggak ada air, sebab kalau masih ada air, busi tidak dapat memercikan api," tambahnya.

(Baca Juga: Motor Yamaha Terendam Banjir Bawa ke Bengkel Resmi, Cepat dan Murah!)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa