Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha XSR155 Seru Buat Dimodif, Gaya Scrambler Hingga Cafe Racer

Panji Nugraha - Jumat, 7 Februari 2020 | 16:30 WIB
Yamaha XSR155 di Indonesia
yamaha-motor.co.id
Yamaha XSR155 di Indonesia

Cafe Racer

Model yang satu ini jika diterapkan di XSR 155 juga enggak mengalami banyak ubahan.

Hanya menambah cover depan model setengah dan buntut belakang model single.

Untuk lampu depan masih bisa mempertahankan aslinya.

Sedangkan setang bisa mengaplikasi milih R15 untuk memperkuat kesan cafe racer.

Yamaha XSR155 Cafe Racer
Pro Tuner
Yamaha XSR155 Cafe Racer

(Baca Juga: Yamaha Aerox Merah Diburu Polisi, Pelat Nomor Ditutup Tangan, Terobos Jalur Busway)

TOMI AIRBRUSH

Tomi Gunawan, punggawa Tomi Airbrush menawarkan dua konsep buat XSR 155, yaitu Naked Bike dan Cafe Racer.

Sebagai spesialis di bidang cat, maka bagian ini sangat diperhatikan oleh Tomi.

Naked Bike

Sesuai nama konsepnya, versi naked bike motor didesain dengan konsep yang lebih sangar dengan perubahan di body dan kaki kaki.

“Body merubah total termasuk tangki dan buntut belakang supaya mempunyai tampilan bertema naked bike, tapi ada unsur sporty. Itu terlihat di bagian buntut,” tutur Tomi.

“Bagian kaki-kaki diganti pakai pelek racing dan belakang pasang pro arm. Depan menggunakan upside down,"

"Cakram dan kaliper juga dimodifikasi total sehingga tampilan lebih sporty,” lanjut Tomi.

Yamaha XSR155 Naked Bike
Tomi Airbrush
Yamaha XSR155 Naked Bike

Detail penguat kesan sangar bisa dilihat bagian knalpot, yang pakai model slash cut. Untuk warna, Tomi menggunakan dasar hitam dengan stripes kuning.

“Stripes kuning bisa menggunakan teknik cutting sticker atau airbrush,” lanjutnya

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa