Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

All New Mazda CX-30, Gabungkan CX-5 dan CX-3? Termurah Rp 518,8 juta

F Yosi - Kamis, 27 Februari 2020 | 08:30 WIB
All New Mazda CX-30, Gabungkan CX-5 dan CX-3? Termurah Rp 518,8 juta
F Yosi/Otomotifnet
All New Mazda CX-30, Gabungkan CX-5 dan CX-3? Termurah Rp 518,8 juta

Otomotifnet.com - PT Eurokars Motor Indonesia, bagian dari Eurokars Group, mengajak OTOMOTIFNET dan para jurnalis Ibukota (26/2) menjajal produk anyar mereka yang baru diperkenalkan bulan lalu.

Yaitu The All New Mazda CX-30 yang mengusung evolusi terbaru desain KODO khas Mazda, yang merupakan model yang masuk dalam Mazda Generasi ke 7.

Kali ini OTOMOTIFNET diajak untuk merasakan pengalaman berkendara khas Mazda menuju Lembang, Bandung Utara.

Para awak media berkumpul di flagship dealer Mazda di kawasan Jakarta-Selatan, yaitu Dealer Mazda SIMPRUG, yang merupakan Dealer Mazda terbesar di wilayah Jabodetabek.

All New Mazda CX-30, Gabungkan CX-5 dan CX-3? Termurah Rp 518,8 juta
F Yosi/Otomotifnet
All New Mazda CX-30, Gabungkan CX-5 dan CX-3? Termurah Rp 518,8 juta

"Mazda CX-30 dirancang untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup dan keseharian pengendara Mazda. Dalam perjalanan ini Media dapat merasakan kemudahan berkendara dan kenyamanan kabin yang ditingkatkan,”

”Mazda CX-30 memang dirancang agar mudah dikendarai. Ketinggian mobil yang dinaikkan memberikan visibilitas yang sangat baik,”

”Dimensi bodi mobil yang kompak menjadikan mobil ini lebih mudah untuk bermanuver dalam menghadapi berbagai kondisi jalan dan lalu lintas,” ujar, Erik Pascanugraha, selaku GM Sales dan Marketing, PT Eurokars Motor Indonesia

Saat pertama melihat CX-30 tampilan desainnya masih cantik, kini tampak lebih gagah dengan garis bahu yang tinggi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa