Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lalu Lintas Tersibuk Jakarta Hari Jumat, Waktu Tempuh Dua Kali Dari Biasanya

Hendra,Irsyaad Wijaya - Kamis, 5 Maret 2020 | 11:30 WIB
Perempatan Cengkareng, Jakarta Barat macet total
Rudy Hansend
Perempatan Cengkareng, Jakarta Barat macet total

Otomotifnet.com - Setiap kota yang padat penduduk pasti memiliki 'jam sibuk'.

Umumnya jam sibuk atau rush hour terjadi ketika aktivitas di luar rumah dimulai.

Seperti wilayah Jakarta, jam sibuk terjadi ketika pagi dan sore hari.

Sebab di waktu tersebut, masyarakat memulai aktivitas seperti berangkat kerja dan pulang kerja.

(Baca Juga: Kemacetan Jakarta tahun 2019 Versi Tom Tom Index Bagus, Faktanya Bikin Kecewa?)

Itu untuk rush hour, namun ada juga waktu lalu lintas paling sibuk di Jakarta.

Dilansir dari Tom Tom Traffic Index, menyebutkan hasil surveinya mengenai jam lalu lintas paling sibuk di Jakarta.

Yakni berada di rentang pukul 17:00 hingga 18:00 atau jam 5 sampai 6 sore!

Hal ini terlihat dari angka Congestion Level (CL) atau tingkat kemacetan.

Ketika jam pulang kantor Senin hingga Jumat yakni antara pukul 5-6 sore, CL berada di angka 77 persen hingga 98 persen.

Angka terendah 77 persen terjadi pada hari Senin pukul 6 sore.

Sementara angka tertinggi CL terjadi pada hari Jumat pukul 5-6 sore yakni 98 persen.

Artinya, jika sobat pulang kantor di Jumat pukul 5 atau 6, untuk waktu perjalanan normal 30 menit, maka akan ditempuh selama 0,98 dikali 30 menit yakni 29,4 menit ditambah 30 menit jadi 59,4 menit.

Hampir 2 kali lipat dari perjalanan di waktu normal.

Kenapa Jumat sore jadi waktu paling macet, bisa jadi karena hari setelahnya yakni Sabtu sebagain besar perkantoran libur.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa