Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Scania K250IB 4x2 Diperkenalkan, Transjakarta Nempel, Aman Minum B30

Panji Nugraha - Kamis, 5 Maret 2020 | 18:05 WIB
Scania K250IB 4x2 Diperkenalkan, Transjakarta Nempel, Aman Minum B30
Panji Nugraha/Otomotifnet
Scania K250IB 4x2 Diperkenalkan, Transjakarta Nempel, Aman Minum B30

Otomotifnet.com - Event Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicles Expo (GIICOMVEC) 2020 dijadikan moment PT United Tractors (UT) memperkenalkan bus Scania K250IB 4x2 (5/3).

Saat prosesi peluncuran, Scania K250IB 4x2 ini sudah dibranding oleh Transjakarta, yang memang digunakan sebagai alat transportasi terintegrasi di Jakarta.

Ini sejalan dengan slogan yang dipakai oleh Scania, yaitu Moving People Changing Mind sebagai upaya mengubah pikiran masyarakat untuk menggunakan transportasi umum.

Scania K250IB-4x2 dilengkapi mesin 9.000 cc dengan turbocharger dan intercooler serta transmisi otomatis, sehingga mampu memberikan efisiensi bahan bakar terbaik di kelasnya.

Scania K250IB 4x2 Diperkenalkan, Transjakarta Nempel, Aman Minum B30
Panji Nugraha/Otomotifnet
Scania K250IB 4x2 Diperkenalkan, Transjakarta Nempel, Aman Minum B30

Dengan mesin diesel berkonvigurasi 5 silinder ini, mampu memuntahkan power 250 hp/1.900 rpm dengan torsi 1.250 Nm/1.000 - 1.350 rpm.

“Mesin diesel ini sudah berstandar Euro3 yang ramah lingkungan serta dapat menggunakan bahan bakar biosolar jenis B30,” ujar Loudy I Ellias, Marketing Director of PT United Tractor Tbk.

Ini sejalan dengan mandatori implementasi B30, yang telah disahkan oleh pemerintah per tanggal 23 Desember 2019.

Bahkan bus Scania ini mampu menenggak bahan bakar dengan full biosolar alias B100.

“Teknologi mesin Scania dari Eropa, meraka ada yang bisa pakai full biosolar. Engine yang digunakan sama, namun ada beberapa penyesuaian untuk menyesuaikan bahan bakar,” ucap Harijadi Mawardi, General Manager Truck Operation Divison United Tractors.

Namun karena di Indonesia, teknologi mesin K250IB-4x2 sudah cukup diseting untuk meminum biodiesel B30 saja.

Untuk desain kabinnya mengusung konsep City Line, hasil racikan atau karoseri Laksana.

Dari segi keamanan, Scania memiliki sistem pengereman handal berupa Anti-lock dan Electronic Braking System (ABS/ EBS), sedangkan untuk kenyamanan, Scania menggunakan suspensi udara.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa