Otomotifnet.com - BMW Motorrad baru saja meluncurkan varian motor terbarunya yakni BMW R18 (4/4).
Perkenalan BMW R18 kepada dunia ini diumumkan via online lewat laman YouTube dan Facebook BMW Motorrad.
Hal ini dilakukan BMW Motorrad mengingat dunia saat ini sedang melawan virus Corona atau Covid-19.
"Hari ini adalah hari yang sangat istimewa bagi saya dan untuk tim BMW motorrad di dunia. Ini adalah puncak kami di tahun 2020 dengan penayangan perdana BMW R18," ujar Dr. Markus Schramm selaku Head of BMW Motorrad (4/4).
(Baca Juga: BMW Indonesia Pastikan Bawa Motor Klasik Dua-Silinder 1.800 Cc)
Jika diingat, sudah hampir satu tahun sejak BMW Motorrad memperkenalkan konsep dari R18 ini.
"Setelah presentasi motor konsep ini, kami benar-benar kewalahan oleh kesan positif yang luar biasa," katanya.
"Motor ini disukai oleh begitu banyak penggemar motor di seluruh dunia," tambah Markus.
Jika diperhatikan, BMW R18 terlihat mirip-mirip dengan pendahulunya.
Baca Juga: Yamaha Tutup Pabrik 2 Minggu, Stok All New NMAX Dijawab Ragu
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR