Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Petronas Yamaha SRT Belum Dikontak Valentino Rossi, Target Sudah Ada

Toncil - Senin, 18 Mei 2020 | 19:19 WIB
Fabio Quartararo (depan) akan menggantikan Valentino Rossi di musim 2021
Yamaha Racing
Fabio Quartararo (depan) akan menggantikan Valentino Rossi di musim 2021

Otomotifnet.com – Musim kompetisi MotoGP 2020 ini harusnya dijadikan evaluasi bagi Valentino Rossi. Apakah akan terus balap di di 2021, atau ada opsi lain.

Sebab, untuk musim depan, posisinya sudah digantikan Fabio Quartararo, pembalap yang berasal dari tim Petronas SRT Yamaha.

Sebenarnya, The Doctor juga sudah ditawari di tim tersebut. Dengan spesifikasi motor dari pabrikan Yamaha.

Sayangnya, belum ada konfirmasi apakah Vale akan berlabuh di tim tersebut.

Baca Juga: Yamaha M1 Valentino Rossi Sudah Berubah Livery Petronas Yamaha SRT?

Meski demikian, Razlan Razali, bos Petronas SRT Yamaha sudah melakukan pembicaraan terlebih dahulu dengan beberapa pihak.

Seperti Yamaha, Petronas dan sponsor lainnya.

Bahkan sudah ada target pencapaian juga.

“Kami sudah melakukan beberapa pembicaraan dengan Yamaha, terkait dengan motornya dan juga beban-beban biaya. Kami juga melakukan diskusi dengan Petronas mengenai hal ini semua,”

“Rossi merupakan pembalap hebat dia seorang living legend. Tapi pada saat yang bersamaan juga, dia harus memenuhi keinginan tim. Maaf sekali, bagi saya tidak ada yang lebih tinggi dan penting dari keberlangsungan tim,”

“Pencapaian kami tahun lalu sangat bagus. Kini tahun kedua kami, dan kami tidak akan berubah hanya demi satu orang saja,” tegas Razlan Razali.

Selain itu, Razali juga tidak menginginkan Rossi menjadikan timnya sebagai tim terakhir bagi karirnya. Tapi diinginkan juga kalau Rossi bisa tetap kompetitif dan bahkan berjuang untuk podium.

Razlan Razali. Tim jadi yang sangat penting
Dok Otomotif/Otomotifnet.com
Razlan Razali. Tim jadi yang sangat penting

“Seandainya dia masih tetap kompetitif pada usia dia, segalanya bisa saja terjadi di tahun tersebut atau bahkan tahun selanjutnya. Seandainya dia mau bertahan, kita bisa bicarakan,” sebut Razlan Razali kemudian.

Sayangnya, sampai saat ini kedua pihak belum duduk bersama.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa